Jika berbicara mengenai skincare pasti tidak akan ada habisnya. Hal itulah yang membuat banyak produk skincare bermunculan, salah satunya Beauty Glow Skincare. Lalu, muncul pertanyaan tentang Beauty Glow Skincare apakah aman?
Beauty Glow merupakan skincare yang sudah memiliki BPOM dan aman untuk digunakan. Produk ini bisa digunakan untuk usia remaja, dewasa hingga ibu-ibu yang sedang hamil.
Sebelum membahas lebih rinci mengenai skincare ini, kamu perlu tau dulu mengenai kandungan dan manfaat dari Beauty Glow Skincare.
Kandungan dan Manfaat Produk Beauty Glow Skincare
Setiap produk dari Beauty Glow Skincare menawarkan manfaat yang berbeda-beda. Nah, guna mencari tahu produk yang sesuai untuk jenis kulitmu, simak penjelasan berikut ini:
1. Paket Platinum
Paket Platinum dari Beauty Glow Skincare dengan kombinasi pencerah cocok untuk segala jenis kulit baik normal, kering dan kombinasi. Fokus paket ini untuk mencerahkan kulit.
Produk ini juga akan meregenerasi sel kulit mati agar wajah kamu terlihat lebih kenyal dan glowing.
Paket Platinum diformulasi dengan Glycolic Acid, Salicylic Acid, Collagen dan Vitamin C. Adapun manfaat yang dapat kamu rasakan adalah sebagai berikut:
- Brightening Facial Foam: produk ini bermanfaat untuk membersihkan kotoran pada wajah. Sehingga, mencegah timbulnya iritasi sekaligus menjaga kelembaban dan kesegaran kulit wajahmu.
- Toner Luxury: toner dari Beauty Glow Skincare berfungsi untuk memberikan efek yang menyegarkan, sekaligus mengatasi berbagai permasalahan pada kulit wajah.
Hal tersebut karena kandungannya kaya akan allantoin. Kandungan ini berfungsi agar wajah terhidrasi dengan sempurna.
- Day Cream Luxury: cream pelembab serta pencerah harian dengan kandungan yang berfungsi untuk mengatasi kulit kusam, tanda penuaan dini dan melindungi kulit dari paparan sinar matahari.
- Night Cream Platinum: terdapat kandungan vitamin C yang berfungsi untuk memperbaiki kulit yang terkena paparan sinar matahari.
Baca juga: Cek Yuk, Skincare Baby Pink Apakah Aman dan Sudah BPOM?
2. Paket Premium
Sebelum kamu mengetahui cream Beauty Glow Skincare apakah aman, perlu mengetahui juga kandungan manfaat dari setiap produknya, termasuk paket acne sensitif.
Beberapa produknya sama seperti paket Luxury normal yaitu Facial Wash Luxury, selebihnya sebagai berikut :
- Toner Luxury: berfungsi untuk mencerahkan kulit serta melembabkan kulit. Sehingga, mampu menyamarkan noda-noda hitam.
- Day Cream Luxury: cream pelembab mampu melindungi kulit dari paparan sinar matahari serta mengurangi tanda-tanda penuaan dini.
- Night Cream Luxury: terdapat kandungan yang berfungsi untuk memperbaiki kulit yang telah terpapar sinar matahari. Sangat cocok untuk kulit kering, kombinasi dan berminyak.
3. Paket Beauty Acne Luxury
Tidak hanya kedua paket itu saja, masih ada paket Beauty Acne Luxury. Karena ada banyak macam-macam paket Beauty Glow, termasuk paket dengan kombinasi acne dan pencerah.
Umumnya produk ini akan membantu wajah untuk terlihat glowing dan menghilangkan bekas jerawat. Selain itu, produk dalam paket ini juga mampu menutrisi kulit wajah dengan sempurna.
Paket Beauty Acne Luxury terdiri dari Brightening Facial Foam, Toner Acne Luxury, Day Cream Luxury dan Night Cream Acne Luxury yang saling melengkapi untuk mengatasi masalah kulit wajah.
Mengutip dari toko resminya, Beauty Glow Skincare menyebutkan bahwa setiap paketnya dibandrol dengan harga Rp 235.000.
Baca juga: Cek Sebelum Beli! Apakah Haruka Skincare Sudah BPOM
Beauty Glow Skincare Apakah Aman?
Beauty Glow Skincare menyebutkan bahwa produk skincare miliknya aman. Hal itu didasarkan pada sertifikat BPOM yang Beauty Glow miliki.
Seperti salah satunya terdaftar di BPOM dengan nomor registrasi NA 18200100663 untuk produk Day Cream Luxury.
Selain itu, kandungan-kandungan bahan yang terdapat pada produk ini gunakan tidak ada yang berbahaya.
Melalui penjabaran oleh dr. Richard Lee, ia menyebutkan bahwa sebelum membeli produk pastikan sudah melakukan beberapa hal berikut.
1. Konsultasikan Terlebih Dahulu
dr. Richard mengatakan bahwa penting untuk melakukan konsultasi terlebih dahulu dengan dokter kulit. Karena jika tidak sesuai permasalahan kulit, tidak ada pengaruhnya.
2. Memastikan Skincare BPOM
Selain konsultasi, pastikan pula bahwa skincare yang kamu gunakan sudah memiliki Sertifikat BPOM. Biasanya sertifikat BPOM akan tertera pada kemasan produk.
Produk Beauty Glow Skincare sudah memiliki sertifikat BPOM, sehingga aman untuk digunakan.
3. Memeriksa Keaslian BPOM
Zaman yang serba canggih membuat kamu harus lebih teliti, termasuk memeriksa keaslian dari produk skincare yang kamu gunakan. Kamu bisa mengecek melalui cekbpom.pom.go.id.
Saat kamu membeli produk Beauty Glow Skincare, silakan untuk mengecek no BPOM terlebih dahulu ya!
4. Ketahui Isi Racikan
Mengetahui isi racikan skincare sangatlah penting, termasuk Beauty Glow Skincare tersebut. Dengan mengetahuinya, maka akan mempermudah kamu untuk mengatasi masalah kulit.
Kesimpulannya, Beauty Glow Skincare apakah aman? Ya, aman! Walaupun begitu, kamu harus tetap berhati-hati karena banyak produk yang mengatasnamakan Beauty Glow Skincare.