Salah satu produk unggulan dari Scarlett adalah body lotionnya. Body lotion ini sudah viral di berbagai media sosial bahkan sudah banyak di review oleh influencer ternama. Lalu, mana body lotion Scarlett yang paling wangi? Simak beberapa daftarnya berikut ini.
Scarlett Whitening termasuk brand lokal yang saat ini banyak disukai. Hal ini karena produk tersebut punya banyak manfaat untuk kulit. Selain itu, formulanya juga bisa mencerahkan dan aroma parfumnya yang wangi dan menyegarkan.
Dengan manfaat itulah banyak orang yang mencari body lotion Scarlett untuk mendapatkan aroma yang wangi karena dapat meningkatkan mood dalam kegiatan sehari-hari. Body lotion Scarlett punya varian dengan aroma dan manfaatnya masing-masing.
Varian Body Lotion Scarlett dan Manfaatnya
Berikut ini adalah beberapa varian body lotion yang punya kandungan tertentu dan aroma yang unik. Simak informasinya berikut.
1. Scarlett Whitening Body Lotion Romansa
Produk pertama yang termasuk body lotion Scarlett yang paling best seller adalah Whitening Romansa.
Wanginya seperti caramel yang lembut dan setelah pemakaian, wanginya bertahan lama. Dengan demikian, tubuh kamu tetap wangi meski beraktivitas seharian.
Kandungan dari body lotion ini yaitu dari gluthathione yang berfungsi mengurangi produksi melanin.
Selain itu, body lotion ini berguna untuk membuat kulit menjadi lebih elastic dan terhindar dari radikal bebas.
Baca juga: Urutan Pemakaian Acnes Treatment Series Agar Hasil Maksimal
2. Scarlett Whitening Body Lotion Charming
Varian berikutnya dari body lotion Scarlett adalah Whitening Charming. Ini bisa menjadi salah satu opsi bagi kamu yang ingin body lotion Scarlett yang paling wangi. Aromanya seperti kayu manis dan bunga-bungaan.
Kombinasi ini membuat kamu yang menghirupnya menjadi lebih relaks. Fungsi dari produk ini untuk melembabkan kulit dan mencegah keriput sejak dini.
Wanginya yang mewah ini menjadikannya cocok digunakan bagi wanita dan banyak juga yang memanfaatkannya sebagai parfum.
3. Scarlett Whitening Body Lotion Freshy
Sesuai dengan namanya, body lotion freshy ini punya aroma yang segar. Kandungannya juga ada gluthatione yang berguna untuk melembabkan kulit. Ada juga kandungan vitamin E yang membuat kulit menjadi lebih ternutrisi.
Scarlett body lotion ini juga cocok untuk pemilik kulit kering. Kesegaran dari aroma body lotion ini karena berasal dari buah pir, bunga freesia putih, da patchouli.
Saat diaplikasikan ke tubuh, tekstur dari body lotion ini sangat nyaman karena sangat lembut dan mudah meresap.
Body lotion Freshy sangat cocok dipakai bagi kamu yang suka wangi buah-buahan dan bunga untuk membuat nuansa yang manis dan menyegarkan.
Baca juga: Cara Pakai Cactus Moisturizer MS Glow Agar Hasil Maksimal
4. Scarlett Whitening Body Lotion Fantasia
Jenis body lotion berikutnya adalah Fantasia. Varian ini diklaim bisa mengatasi bekas luka di kulit menjadi lebih tersamarkan. Penggunaannya bisa membuat kulit menjadi lebih lembut dan halus.
Selain dari kandungannya yang bermanfaat, ada juga manfaat lain dari Scarlett Whitening Body Lotion Fantasia. Kelebihannya yaitu dari aromanya yang menyegarkan sehingga cocok bagi kamu yang suka beraktivitas sehari-hari dengan kesibukan yang padat.
Wanginya bisa meningkatkan semangat menjalani aktivitas. Nutrisi di dalam body lotion ini juga sangat dibutuhkan untuk kulit dan membuatnya menjadi lebih menyehatkan kulitmu.
Wangi dari Fantasia ini juga cocok dipakai untuk pria karena wanginya segar seperti sehabis mandi dan punya aroma menyerupai maskulin.
Baca juga: Body Scrub Scarlett yang Bagus untuk Memutihkan Kulit? Ini Rekomendasinya!
5. Scarlett Whitening Body Lotion Happy
Varian ini juga mengandung vitamin E dan Gluthatione yang merupakan kandungan kamulan dari Scarlett. Aromanya ini memberikan nuansa happy.
Kombinasi wanginya adalah dari floral, amber dan musky sehingga terlihat segar dan cocok dipakai baik laki-laki dan wanita.
6. Scarlett Whitening Body Lotion Jolly
Varian Scarlett body lotion yang terakhir adalah Jolly. Varian ini termasuk jenis baru yang langsung menarik banyak perhatian konsumen. Hal ini karena produk ini banyak dibeli dan laris di pasaran.
Kandungan dari body lotion Jolly terdiri dari Vitamin E yang dibutuhkan kulit, gluthatione untuk melembabkan, serta ada kandungan niacinamide untuk membuat kulit menjadi lebih cerah. Untuk teksturnya sendiri cukup mudah diratakan pada badan dan juga mudah meresap.
Kelebihan lainnya adalah tidak lengket dipakai sehingga nyaman digunakan untuk sehari-hari. Lalu, bagaimana dengan aroma dari produk ini? Wangi ini cocok bagi kamu yang suka wangi merah dan tidak menyengat.
Pasalnya, aroma pada body lotion Jolly seperti wangi kopi yang dikombinasikan dengan bunga putih dan vanilla. Dengan kombinasi ini menjadikan wanginya menjadi unik dan mewah.
Bahkan, wewangian dari body lotion ini terinspirasi dari parfum Yves Saint Laurent Black Opium yang harganya mencapai jutaan rupiah.
Aroma dari body lotion ini berasal dari banyak wewangian yang disatukan menjadi aroma yang sempurna, diantarnya adalah pear, jasmine, rose, patchouli, skamulwood, dan coffe.
Body Lotion Scarlett yang Paling Wangi Warna Apa?
Setelah mengetahui beberapa jenis body lotion Scarlett di atas, berikut akan direkomendasikan body lotion Scarlett yang paling wangi dan best seller. Beberapa produknya adalah sebagai berikut:
- Scarlett Whitening Body Lotion Romansa.
- Body Lotion Charming.
- Body Lotion Varian Jolly.
Produk ini termasuk body lotion yang best seller dan banyak yang menyukai aromanya. Namun, mungkin kamu punya selera yang berbeda sehingga dapat memilih varian lainnya. Hal ini wajar terjadi karena selera setiap orang yang berbeda-beda.
Meski produk ini punya aroma yang menarik, kamu juga perlu memastikan mana produk yang tepat dari kandungan yang ada di dalamnya. Kenali jenis kulitmu terlebih dahulu sebelum menentukan produk Scarlett mana yang dipilih.
Body lotion Scarlett yang paling wangi dari ketiga varian di atas adalah varian Jolly.
Body lotion ini dikemas dengan warna orange kecoklatan dan langsung menjadi viral karena wanginya yang seperti parfum mewah. Semoga bermanfaat.