Bibir kering hingga pecah-pecah dapat membuat penampilan tidak maksimal. Untungnya, masalah ini bisa kamu atasi menggunakan scrub bibir.
Pada bibir yang bermasalah, makeup jadi sulit menempel dengan baik. Oleh karena itu, kamu juga perlu melakukan perawatan untuk menjaga kelembaban dan tekstur bibir.
Salah satu caranya yaitu menggunakan scrub bibir atau lip scrub. Produk ini berfungsi untuk menghilangkan sel-sel kulit mati
Rekomendasi Scrub Bibir
Seperti halnya scrub untuk tubuh, scrub bibir adalah produk skincare yang digunakan untuk mengangkat sel kulit mati yang menempel pada permukaan.
Kabar baiknya, sekarang sudah ada banyak produk lip scrub yang bisa kamu gunakan. Jadi, sangat praktis karena tinggal pakai saja.
Bingung memilih produk mana yang bagus? Yuk, simak rekomendasinya:
1. Sensatia Botanicals Pouty Lips Sugar Lip Scrub
Sensatia Botanicals menghadirkan lip scrub yang memiliki kandungan 100% bahan alami. Formulasinya meliputi gula dari tebu yang efektif untuk eksfoliasi bibir.
Selain itu, terdapat kandungan shea butter, biji aprikot, grapefruit, dan sweet almond yang memberikan manfaat melembabkan sekaligus menghasilkan aroma manis.
Lip scrub ini sangat bagus untuk kamu yang mengalami bibir kering dan pecah-pecah. Kamu bisa mendapatkan bibir lebih halus dan lembut dengan scrub bibir ampuh seharga Rp80.000 ini.
Baca juga: Penasaran The Originote Punya Siapa? Yuk Kenalan dengan Ownernya!
2. Innisfree Smooth Lip Scrub
Brand skincare asal Korea Selatan ini juga merilis produk lip scrub yang bagus, loh.
Innisfree Smooth Lip Scrub memiliki kemasan bentuk tube yang memudahkan kamu untuk mengaplikasikan pada bibir. Lip scrub ini memiliki tekstur yang lembut karena formulasinya membentuk microbead scrub.
Kandungan dari produk ini juga bagus untuk menutrisi bibir dan menjadikannya selembut sutra. Manfaat tersebut berkat kandungan shea butter, camellia oil, dan minyak bunga matahari.
Lip scrub Innisfree juga mengandung coconut shell dan walnut yang efektif membersihkan dan mengangkat sel kulit mati.
Kamu bisa mendapatkan lip scrub ini dengan harga sekitar Rp90.000.
3. Emina Sugar Rush Lip Scrub
Emina menghadirkan produk lip scrub yang ramah di kantong. Dengan harga sekitar Rp36.000 saja, kamu sudah bisa menggunakan lip scrub siap pakai yang memiliki aroma wangi menyenangkan ini.
Sebagai scrub bibir dengan gula, produk ini memiliki tekstur butiran halus. Kemasannya berupa jar yang imut, sehingga mudah untuk dibawa dan disimpan.
Lip scrub dari Emina ini mengandung bahan-bahan kaya manfaat seperti shea butter, olive oil, dan jojoba oil. Selain itu, formulasinya juga meliputi vitamin C dan E.
Kandungan tersebut membuat lip scrub Emina mampu menjaga kelembaban bibir dan merawat teksturnya sehingga tetap halus.
Baca juga: Review Skintific Face Wash, Kandungan, Manfaat, Tekstur, dan Cara Pakai
4. e.l.f Lip Exfoliator
Lip scrub dari e.l.f memiliki bentuk lain daripada yang lain, loh. Produk ini berbentuk lipstik, sehingga kamu tinggal menggunakannya untuk memijat bibir dengan lembut tanpa perlu mengotori tangan.
Lakukan pijatan dengan gerak memutar selama beberapa menit. Kemudian hapus scrub menggunakan kapas basah. Setelah itu, kamu bisa aplikasikan lip balm maupun lipstik.
Lip Exfoliator dari e.l.f yang dibanderol dengan harga sekitar Rp70.000 ini diperkaya dengan kandungan shea butter, jojoba oil, anggur, alpukat, dan vitamin E. Formulasi tersebut menghasilkan scrub yang sangat lembut dan kaya nutrisi.
5. The Body Shop Kindness & Pear Lip Scrub
Rekomendasi scrub bibir berikutnya merupakan produk dari The Body Shop.
Formulasi lip scrub ini diperkaya dengan sugar crystal serta Community Fair Trade shea butter dari Ghana. Kandungan tersebut memberikan manfaat untuk mengeksfoliasi sel kulit mati, sehingga tekstur bibir tetap halus.
Selain menggunakan bahan kaya nutrisi, lip scrub ini juga vegan friendly. Jadi, tidak terdapat kandungan bahan hewani di dalamnya.
Menariknya lagi, The Body Shop Kindness & Pear Lip Scrub memiliki aroma yang manis sekaligus menyegarkan, berupa pear, strawberry, dan tonka bean. Harga produk ini adalah sekitar Rp129.000.
6. LuxCrime Duo Lipcare
Produk ini berbentuk seperti lipstik menawarkan dua fungsi sekaligus, yaitu satu sisi sebagai lip balm dan sisi lain sebagai scrub bibir. Jadi, kamu bisa menggunakannya untuk dua jenis perawatan secara berurutan, scrub lalu lip balm.
Lip scrub dari LuxCrime mampu memanjakan bibir kamu dengan kandungan gula sukrosa, shea butter, dan vitamin E. Formulasinya berfungsi untuk menghaluskan semua area bibir yang kering dan bersisik.
Sementara itu, lip balm bisa kamu gunakan untuk melembabkan bibir dan melindunginya dari paparan sinar matahari dengan natural sunscreen (SPF15).
Lip scrub ini cukup terjangkau sebab bisa kamu dapatkan dengan harga mulai dari Rp87.200 saja.
7. Etude House Kissful Lip Care Lip Scrub
Satu lagi brand skincare asal Korea yang menghadirkan produk lip scrub.
Etude House Kissful Lip Care Lip Scrub memiliki kemasan berbentuk tube yang memudahkan penggunaan. Terbuat dari gula putih, produk ini efektif dalam mengangkat sel-sel kulit mati dan menghaluskan bibir kamu.
Formulasi lip scrub ini mengandung minyak kacang macadamia, mango butter, chamomile extract, dan vitamin E asetat yang mampu menjaga kelembaban kulit bibir dengan membentuk lapisan pelindung.
Selain itu, scrub bibir bagus ini juga mengandung kolagen yang dapat bermanfaat membuat bibir kamu lebih elastis dan meredakan iritasi. Harga lip scrub dari Etude House ini adalah sekitar Rp70.000.
8. Lush Honey Lip Scrub
Bagi kamu yang ingin menggunakan perawatan premium, produk scrub bibir yang satu ini bisa menjadi pilihan yang sesuai.
Lush menghadirkan lip scrub dengan bahan utama berupa castor sugar. Formulasinya juga diperkaya dengan syrupy honey, aromatic vanilla, dan creamy white chocolate.
Kandungan tersebut efektif bekerja mengangkat sel-sel kulit mati. Selain itu, kandungan madu juga bermanfaat untuk melembabkan dan membuat bibir kamu lebih lembut.
Tidak hanya kandungannya yang kaya manfaat, Lush Lip Scrub memiliki aroma wangi yang menarik. Sementara, harga produk ini cukup mahal, ya, yaitu mulai dari Rp180.000.
9. MAC Lip Scrubtious
MAC Cosmetic mengeluarkan produk scrub bibir berbahan dasar gula yang dapat menghilangkan lapisan kulit mati dan kotoran dengan lembut.
Formulasi produk ini diperkaya dengan bahan conditioner yang menutrisi dan menghidrasi kulit. Pemakaian secara rutin dapat membuat bibir kamu menjadi lebih lembut dan super halus.
Lip scrub ini memiliki berbagai kandungan bahan kaya manfaat, meliputi jojoba seed oil, shea butter, grape seed oil, baobab seed oil, rosemary leaf extract, dan sunflower extract.
Harga lips scrub ini juga termasuk mahal, yaitu mulai dari Rp312.000. Meski harga tersebut sepadan, ya, dengan manfaat yang ditawarkan.
10. Felinz Lip Scrub Cherry Kiss
Lip scrub dari Felinz ini memiliki aroma cherry yang segar, cocok buat kamu yang suka manis-manis. Memiliki formula unik yang diperkaya dengan cherry oil dan vitamin E, lip scrub ini mampu mengangkat sel kulit mati dengan lembut.
Selain itu, perawatan dengan lip scrub Felinz dapat memberikan sensasi segar dan kelembaban yang tahan lama.
Produk ini cocok untuk semua jenis kulit. Harganya juga terbilang terjangkau, yaitu sekitar Rp29.000 saja.
Cara Membuat Scrub Bibir Sendiri di Rumah
Buat kamu yang lebih suka perawatan dengan bahan-bahan alami, bisa saja, kok, membuat scrub bibir sendiri. Apalagi, produk perawatan ini bisa dibuat menggunakan bahan-bahan yang mudah untuk didapatkan.
Berikut beberapa scrub bibir alami yang bisa kamu buat sendiri:
1. Lip Scrub Gula
Gula memiliki manfaat physical exfoliator bagi kulit bibir, sehingga efektif menghilangkan sel kulit mati.
Kulit pada bagian bibir lebih sensitif dan tipis. Karena itulah tidak sembarang bahan dapat menjadi scrub untuk bibir.
Untungnya, gula memiliki butiran yang lembut sehingga dapat mengeksfoliasi tanpa menyebabkan luka maupun iritasi. Hal inilah yang membuat gula sering digunakan sebagai bahan lip scrub.
Jika kamu ingin membuat lip scrub dari gula, sebaiknya menambahkan minyak zaitun dan madu untuk memberikan manfaat melembabkan dan menutrisi kulit bibir.
Berikut cara membuat lip scrub dari gula:
- Siapkan 2 sendok makan gula, 1 sendok makan minyak kelapa, dan 1 sendok makan madu
- Campurkan semua bahan dalam mangkuk kecil, aduk hingga rata dan terbentuk pasta kental
- Apabila terlalu kental, bisa tambahkan beberapa tetes air
- Oleskan pasta scrub pada bibir dengan gerakan melingkar, diamkan selama 1 menit
- Setelah selesai, bersihkan permukaan bibir dengan air hangat
2. Lip Scrub dari Lemon
Air lemon mengandung zat pemutih alami yang mampu mengangkat sel kulit mati dan merangsang regenerasi sel kulit baru yang sehat. Selain itu, lemon dapat sensasi menyegarkan pada bibir.
Sebagai campuran, siapkan juga gula pasir dan petroleum jelly. Penambahan gula akan meningkatkan fungsi eksfoliasi scrub. Sementara, petroleum jelly bermanfaat untuk melembabkan.
Berikut langkah-langkah untuk membuatnya:
- Pertama-tama, siapkan 1 sendok makan air lemon, 1 sendok makan gula pasir, dan 1 sendok teh petroleum jelly
- Masukkan gula pasir dan petroleum jelly ke dalam mangkuk, aduk hingga tercampur rata
- Tambahkan air lemon, kemudian aduk kembali hingga rata
- Oleskan scrub ke bibir dengan gerakan memutar dan memijat lembut
- Diamkan selama 1 menit
- Bilas permukaan bibir dengan air hangat hingga bersih
3. Lip Scrub dari Kopi
Kopi ternyata memiliki manfaat eksfoliasi yang bagus, loh. Tekstur butirannya juga tidak terlalu kasar. Jadi, kamu bisa membuat scrub untuk bibir dari kopi.
Kombinasikan kopi dengan madu yang kaya manfaat bagi kulit, seperti melembabkan dan menutrisi.
Berikut cara membuat scrub untuk bibir:
- Pertama, siapkan 1 sendok makan kopi dan madu sebanyak 1 sendok makan
- Masukkan bahan-bahan tersebut ke dalam mangkuk, lalu aduk hingga tercampur rata
- Oleskan pada bibir sambil menggosok dan memijat lembut dalam gerakan memutar
- Diamkan selama 1 menit
- Bilas bibir dengan air hangat untuk membersihkan
Itulah rekomendasi scrub bibir dan cara membuatnya dari bahan-bahan alami. Ingat, perawatan scrub dianjurkan untuk dilakukan secara rutin seminggu sekali supaya hasil maksimal.