Lipstik ombre merupakan salah satu teknik memadukan dua atau lebih warna sehingga menghasilkan warna yang cocok. Riasan dapat disempurnakan dengan polesan lipstik pada bibir.
Untuk itulah banyak yang menggabungkan warna lipstik, dan beberapa brand terkenal juga membuat produk khusus ombre. Biasanya warna yang digabungkan adalah beberapa warna kontras sehingga menemukan warna yang lebih nude.
Warna lipstik ini awalnya berkembang di Korea Selatan seiring dengan perkembangan tren kecantikannya. Akan tetapi, saat ini di Indonesia juga semakin berkembang tipe lipstik berbagai macam warna ini untuk membuat warna yang unik.
Merk Lipstik Ombre yang Bagus dan Aman
Lipstik yang Anda gunakan bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan juga warna bibir, kulit, dan memadupadankan dengan pakaian yang kamu gunakan. Akan tetapi, ada beberapa rekomendasi yang menarik sebagai contoh berikut ini:
1. Implora dan Relaxa Matte Lip Cream
Implora adalah salah satu merk yang memang memproduksi berbagai jenis produk kecantikan, make up, dan salah satunya adalah lipstik. Merk ini berkolaborasi dengan Relaxa yang merupakan brand permen.
Keduanya berkolaborasi dan menghasilkan sebuah produk yang dinamakan lipstik ombre shade Barley and Grape. Selain kaya akan warna yang menarik, produk ini memiliki wangi yang segar.
Daya tahannya juga mencapai 4-6 jam tidak menempel pada barang-barang seperti sedotan, gelas, atau yang lainnya. Warnanya kebanyakan nude, matte, dan juga mengandung vitamin E, omega 3 dan 6.
Harganya adalah sekitar Rp20-40 ribu per kemasan, tergantung kamu mau membeli yang jumlah berapa dalam satu kemasan.
Baca juga: 11 Rekomendasi Kutek Halal Untuk Sholat yang Bisa Dicoba
2. Purbasari Lipstick Color Matte
Merk ini merupakan salah satu produk lokal yang tidak kalah kualitasnya dengan produk luar negeri. Warna utama yang dihadirkan adalah warna matte cocok untuk tekstur kulit bibir yang lebih gelap.
Ada beberapa warna dasar yang terang seperti shade 90 memiliki warna nude, shade 84 dengan dominan warna merah, dan beberapa warna lain. Tentunya semua memiliki preferensi atau kebutuhannya sendiri untuk berbagai warna yang ada.
Kandungan vitamin E dan juga antioksidannya bisa menghindarkan bibir kamu dari radikal bebas. Bagi yang memiliki bibir kering akan banyak memberikan pelembab atau moisturizer untuk membuat bibir lebih sehat.
Harga yang dibanderol adalah sekitar Rp32 ribu per batang.
3. Hanasui Ombre Lipstick Set
Mungkin kamu sudah banyak mengetahui brand hanasui sebagai salah satu lipstik ombre yang bagus terutama untuk warna bibir yang cenderung gelap. Kamu bisa menggunakan varian warna 06 bloody dan juga 03 salted caramel.
Pertama kamu bisa mengaplikasikan warna bloody 06 yang dominan memiliki warna purplish red. Selanjutnya aplikasikan 03 salted caramel dengan warna yang lebih nude. Hasil gabungan kedua menghasilkan warna glossy.
Sehingga cocok bagi kamu yang kurang menyukai warna matte. Warnanya cenderung nude brown dengan keunikan riasan bibir ombre lipstik. Kandungan vitamin E dan olive oilnya membuat bibir menjadi lembab sepanjang hari.
Harganya adalah sekitar Rp18-40 ribu. Menggunakan set ombre sebenarnya cocok untuk kamu yang memiliki keinginan untuk mengeksplorasi dan menemukan warna terbaik.
4. Wardah Exclusive Lips Ombre
Wardah merupakan salah satu produk yang cukup terkenal di Indonesia karena memiliki brand halal dan banyak digunakan oleh kaum muslimah. Untuk itulah produknya juga sangat beragam dengan kualitas yang baik.
Kamu bisa memadukan antara 01 red-dicted dan juga 03 see you latte. Red-dicted memiliki varian warna merah yang cenderung terang dan juga cocok untuk kulit yang berwarna terang.
Sedangkan see you latte memiliki warna yang cream kecoklatan dan cocok untuk berbagai jenis kulit. Perpaduan atau ombre keduanya akan menghasilkan warna yang girly, manis, dan juga cantik, lebih cocok untuk kulit terang.
Lipstik ini juga memiliki tekstur yang creamy sehingga bibir tidak kering dan menjadi lebih lembab. Harganya adalah sekitar Rp30-100 ribu.
5. Y.O.U Supreme Matte Lipstick
Y.O.U sebenarnya merupakan sebuah brand kecantikan baru yang berasal dari Indonesia. Warna yang cocok untuk ombre adalah shade 08 midnight dengan warna merah muda sebagai dasarnya.
Kamu bisa memadukannya dengan shade 06 scarlet yang memiliki warna merah pekat. Formulanya sangat ringan dan juga bisa memberikan warna yang indah. Kombinasi merah muda dan merah akan menimbulkan warna yang lebih kalem.
Produk ini bisa tahan sepanjang hari dan membuat bibir tetap lembab dengan moisturizernya. Warna-nya juga cukup menarik sehingga bisa membuat bibir lebih memiliki volume. Harganya adalah sekitar Rp50 ribu.
6. Maybelline Super Stay Matte Ink
Produk ini berasal dari luar negeri yaitu Amerika dengan penggemar yang cukup banyak di Indonesia. Kamu bisa memadukan dua varian yakni initiator dan delicate. Untuk initiator memiliki warna merah bata dan nude.
Begitupun dengan delicate yang memiliki warna sedikit lebih terang menyerupai pink meski tetap menjadi warna matte. Perpaduan antara keduanya akan menghasilkan sebuah warna yang nude dan unik.
Lipstik ini memiliki tekstur yang lebih cair dengan warna yang baik sehingga bisa kamu gunakan untuk sekali polesan. Daya tahannya juga sampai hingga 16 jam. Harga yang dipatok adalah sekitar Rp30-40 ribu.
Baca juga: 6 Cara Mencairkan Kutek yang Kental, Mudah dan Praktis
7. Oh My Kiss Lipstick
Cara ombre lipstick sebenarnya adalah dengan memadukan beberapa warna tergantung kepada hasil yang kamu inginkan. Ada beberapa tipe warna yang cocok untuk ombre dari oh my kiss yakni R03 On Mode dan P04 Melon Smoothie.
Merk ini memiliki kelebihan yakni lebih ringan di bibir dan juga tahan lama atau tidak transferproof. Kamu bisa minum menggunakan gelas atau menempelkan bibir di manapun tidak akan membekas.
Untuk menciptakan warna pink dan kehijauan yang manis kamu bisa menggabungkan kedua warna di atas tadi. Formulanya sangat ringan dan nyaman kamu gunakan. Harganya sangat terjangkau sekitar Rp17-25 ribu.
8. Holika Heart Crush Glow Tint Air
Kami bisa memakai shade wig 02 yang sangat cocok untuk berbagai aktivitas seperti sekolah, kantor, acara keluarga, pesta, dan yang lainnya. Warna ini cukup bold tapi masih cocok untuk kamu yang berkulit terang.
Kalau ingin warna yang agak soft, kamu bisa menggunakan shade bae 03 yang blend di bibir. Ombre keduanya akan menghasilkan warna yang lebih natural dan nude. Sehingga cocok untuk kamu yang ingin terlihat kasual.
Liptint ini mengandung marine collagen dengan ekstrak buah yang mampu menutrisi bibir. Bentuknya cenderung cair, sehingga tidak akan terasa kering saat menggunakannya. Harganya sekitar Rp120 ribu per buahnya.
9. Azarine Hydra Smooth Exclusive Matte
Azarine memiliki tekstur yang ringan dan tidak menggumpal pada permukaan bibir. Lipcream ini memiliki berbagai warna yang cerah dan cocok untuk lipstik ombre. Beberapa warna seperti primrose merah bisa membuat penampilan menarik.
Untuk kamu yang menginginkan siluet gelap bisa menggunakan carnation. Kombinasi keduanya akan menghasilkan warna terbaik sehingga bisa mencegah bibir pecah-pecah dan menyumbat pori yang menyebabkan kulit hitam.
Formulanya juga breathable sehingga saat kamu menggunakannya masih memberikan ruang bernapas untuk bibir. Untuk bisa menggunakannya kamu harus merogoh kocek sekitar Rp.75 ribu untuk satu lip creamnya.
10. Emina Glossy Stain Liptint
Salah satu produk Indonesia ini cocok untuk kamu yang masih remaja. Warnanya ceria dan juga menyegarkan sehingga bisa mendukung keseharianmu. Gabungkan autumn bell 01 dan juga peach sprinkles 04 untuk menghasilkan suasana ceria.
Autumn bell memiliki warna yang cenderung gelap cocok untuk kamu yang berkulit terang. Sedangkan peach sprinkles memiliki warna pink yang sangat manis. Perpaduan keuanya akan menghasilkan kesan nude dan korean look.
Selain itu produk ini juga tidak kering di bibir dan memberikan kelembaban maksimal. Meski begitu bibir juga tidak terasa berminyak. Harganya adalah sekitar Rp35-40 ribu.
Penggunaan lipstik sebetulnya menunjang penampilan setelah menggunakan makeup, penataan rambut, pakaian (fashion), dan lain sebagainya. Meski terlihat kecil detail lipstik ini cukup banyak membantu penampilan menjadi lebih menarik.
Itulah beberapa rekomendasi lipstik ombre yang bisa kamu gunakan untuk sehari-hari, acara pesta, dan yang lainnya. Kenali jenis kulit dan warna bibir sehingga bisa mendapatkan warna yang cocok untuk kamu.