13 Manfaat Buah Naga untuk Kecantikan, Bikin Kulit Glowing!

Tidak banyak yang tahu, ternyata ada banyak sekali manfaat buah naga untuk kecantikan. Kandungan yang ada di dalam buah ini ternyata tidak hanya membuat tubuh menjadi sehat, tetapi juga bisa membuat kulit menjadi cantik.

Buah Naga merupakan buah yang dapat kita temukan di berbagai negara baik itu Amerika, Australia, hingga Asia termasuk juga Indonesia. Berdasarkan warna kulit dan daging buahnya, buah naga terbagi menjadi beberapa jenis yaitu:

  • Hylocereus undatus, kulitnya berwarna merah dengan daging buah putih.
  • Hylocereus polyrhizus, kulitnya berwarna merah muda dengan daging buah merah.
  • Selenicereus megalanthus kulitnya berwarna kuning dan daging buah putih.
  • Hylocereus costaricensis, kulitnya dan daging buahnya yang sangat merah.

Kandungan Buah Naga

Buah yang satu ini mengandung banyak sekali nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh maupun kulit manusia. Mulai dari vitamin, mineral, zat besi, dan lain sebagainya. Berikut ini kandungan gizi selengkapnya dari buah naga.

  • Vitamin C: berperan penting dalam melindungi tubuh dari radikal bebas dan merangsang pertumbuhan kolagen.
  • Antioksidan: kandungan yang dapat melindungi kerusakan sel dan jaringan tubuh karena radikal bebas.
  • Zat besi: berperan dalam hal meningkatkan sel darah merah di dalam tubuh.

Manfaat Buah Naga untuk Kecantikan

Buah naga atau Pitaya memiliki segudang manfaat yang bagus untuk kecantikan kulit. Buah yang berada di iklim tropis ini sangat digemari oleh berbagai kalangan mulai dari anak muda hingga orang tua.

Berikut ini berbagai manfaat mengkonsumsi buah naga bagi kecantikan yang dapat kamu rasakan sendiri:

1. Mencerahkan Kulit Wajah

Nyatanya, untuk membuat kulit wajah menjadi cerah, kamu tidak perlu mengeluarkan biaya yang sangat mahal untuk operasi. Dengan cara sederhana yaitu mengkonsumsi buah naga, juga bisa mencerahkan kulit wajah.

Buah ini bisa membuat kulit menjadi cerah karena adanya kandungan vitamin C, beta-karoten, dan antioksidan. Kandungan-kandungan tersebut mampu mengurangi produksi melanin sehingga wajah tidak akan kusam dan tampak lebih bersinar.

2. Mengurangi Jerawat

Ada manfaat buah naga untuk wajah berjerawat, yakni membuat jerawat tersebut menjadi berkurang bahkan hilang. 

Caranya cukup dengan memakan buah naga secara rutin dan imbangi juga dengan pembersihan wajah dengan skincare yang cocok dengan kulit.

Buah ini memiliki kadar indeks glimeks yang rendah sehingga gula darah menjadi lebih terkontrol. Sebagaimana diketahui, kadar gula tinggi juga menjadi salah satu penyebab jerawat.

Kandungan antioksidan dan vitamin C secara efektif mampu menghilangkan jerawat dan memperbaiki tekstur wajah yang rusak. Dengan begitu, kamu bisa tampil lebih percaya diri.

3. Mencegah Penuaan

Manfaat buah naga untuk kecantikan selanjutnya yaitu mampu mencegah penuaan dini. Sebab, ada kandungan vitamin C yang dapat meningkatkan produksi kolagen.

Sebagaimana diketahui, kolagen adalah protein penting yang dapat menjaga elastisitas kulit. 

Jika produksi kolagen berkurang, maka kulit wajah bisa timbul kerutan sebagai tanda penuaan dini. Mengkonsumsi buah naga juga bisa membuat kulit menjadi lebih halus.

Baca juga: Review Emina Bright Stuff Face Wash, Cocok untuk Kulit Berminyak!

4. Menjaga Kelembaban Kulit

Supaya tetap cantik dan sehat, maka kulit harus terjaga kelembabannya. Buah naga, terutama yang dagingnya berwarna putih mengandung banyak air sehingga dapat menghidrasinya.

Selain itu, buah naga juga dapat mencegah kulit menjadi kering. Tidak hanya itu saja, kandungan vitamin C dan vitamin E juga turut serta membantu menghidrasi kulit dan membuatnya lebih lembab.

5. Mengurangi Sebum pada Wajah

Manfaat buah naga untuk kecantikan berikutnya adalah dapat mengurangi sebum pada wajah. Sebum sendiri merupakan minyak alami di kulit yang berfungsi menjaga kelembaban dan kebersihan kulit.

Jumlah sebum di kulit tidak boleh terlalu banyak, sebab hal ini mengakibatkan timbulnya komedo dan jerawat. 

Cara mengurangi sebum berlebih adalah dengan memakai masker alami dari buah naga. Adapun cara membuat masker wajah dari buah naga yaitu:

  • Campurkan ½ buah naga putih yang sudah dihaluskan dengan 2-3 sendok makan air perasan lemon, dan 1 sendok makan oatmeal
  • Kemudian oleskan ke wajah.
  • Diamkan selama 20–30 menit lalu bilas.

6. Mengobati Luka Bakar di Kulit

Jika kamu pernah mengalami peristiwa kebakaran sehingga membuat kulit wajah menjadi terbakar, buah naga bisa menjadi solusi untuk menghilangkannya. 

Buah ini mengandung vitamin B3 yang efektif mengatasi peradangan yang timbul pada luka bakar.

Tidak hanya itu saja, ternyata buah naga juga bisa melindungi kulit dari panasnya sinar ultraviolet. Berikut ini cara menggunakan buah naga untuk mengobati luka bakar di kulit:

  • Peras buah lalu ambil airnya.
  • Campurkan dengan 1 sendok makan madu dan 1 sendok makan perasan air timun, lalu aduk sampai merata.
  • Oleskan pada kulit yang terbakar.
  • Selanjutnya biarkan sampai mengering.
  • Lakukan hingga dua kali sehari supaya hasilnya maksimal.

7. Kulit Jadi Bersinar

Bagi kamu yang ingin memiliki kulit bersinar, buah naga bisa dimanfaatkan. Kamu dapat mengkonsumsinya langsung atau dibuat masker wajah.

Buah naga mengandung vitamin C dalam yang dapat mengatasi kulit kusam dan membuat kulit menjadi segar. Tidak hanya itu saja, memakan buah naga secara rutin dapat memberikan efek peremajaan kulit.

8. Mencegah Kerusakan Karena Radikal Bebas

Radikal bebas bisa membuat kulit menjadi kering dan kusam sepanjang hari. Tidak hanya itu saja, Radikal bebas juga menjadi sumber utama masalah penuaan dini pada kulit.

Nah untuk mencegah kerusakan tersebut dan supaya kulit kamu selalu dalam keadaan halus, bisa dengan membuat masker wajah lalu mengoleskannya.

9. Mengurangi Resiko Kanker Kulit

Tidak hanya berbahaya, penyakit kanker kulit juga membuat kepercayaan diri seseorang menjadi menurun. Perubahan tampilan wajah dan kulit yang semula bagus menjadi rusak adalah penyebabnya.

Tapi kamu tidak perlu khawatir, karena kanker kulit itu bisa dicegah salah satunya yaitu dengan buah naga.Kandungan antioksidan, seperti vitamin C, betasianin, dan polifenol dapat membantu mencegah terbentuknya sel-sel kanker.

Dengan rutin mengkonsumsinya, maka dapat menurunkan resiko terkena kanker, termasuk itu kanker kulit. Selain dikonsumsi langsung, alternatif lain bisa dengan cara membuat masker wajah.

10. Mencegah Keriput di Wajah

Adanya keriput di wajah tentu saja bikin kamu merasa tidak percaya diri. Sebab, keriput menjadi salah satu tanda penuaan.

Nah untuk mencegah supaya hal tersebut tidak terjadi, kamu bisa memanfaatkan buah naga. Bagaimana caranya?

  • Kupas kulit buah naga lalu ambil dagingnya. Kamu hanya perlu menggunakan setengahnya saja.
  • Selanjutnya buat menjadi pasta.
  • Oleskan pada bagian wajah.
  • Diamkan selama 20 menit kemudian bilas dengan air hangat sampai bersih.

11. Menjaga Kesehatan Kulit Kepala

Tidak hanya untuk kulit wajah saja, buah naga ternyata juga bagus untuk kesehatan kulit kepala. Termasuk menghilangkan masalah ketombe.

Banyak masyarakat China yang menggunakan kulit buah naga sebagai obat untuk membasmi ketombe. Caranya yaitu dengan menghancurkan kulit buah naga lalu mengoleskannya di kepala.

12. Mengatasi Iritasi Kulit

Manfaat buah naga untuk kecantikan selanjutnya adalah dapat mengatasi masalah iritasi kulit yang notabene bisa mengurangi tingkat kehalusan dan kecantikan seseorang.

Kamu bisa melihat perbedaan mencolok kulit normal dan yang mengalami iritasi. Pasti lebih bagus yang tidak ada iritasi bukan? 

Untuk mengatasi iritasi kulit dengan buah naga, kamu hanya perlu mengoleskan masker alami dari buah naga di area kulit yang mengalami iritasi.

13. Menenangkan Kulit

Berdasarkan hasil penelitian dari  National Library of Medicine, buah naga dapat membantu menenangkan kulit yang terbakar akibat paparan sinar matahari. Kondisi ini dikenal dengan sebutan sunburn.

Hal ini dikarenakan buah naga mengandung vitamin C. Kandungan ini dapat melembabkan dan memutihkan area kulit yang terbakar karena sinar UV sehingga kulit pun menjadi lebih tenang.

Itulah dia berbagai manfaat buah naga untuk kecantikan. Kulitmu menjadi lebih glowing apabila mengkonsumsinya.

Share:

Perempuan pejuang yang mengabdikan diri menjadi seorang blogger, penikmat karya sastra, dan sedikit-sedikit menjadi pengamat skincare.

Tinggalkan komentar

  • https://aceh.lan.go.id/wp-content/giga/
  • https://figmmg.unmsm.edu.pe/file/
  • https://figmmg.unmsm.edu.pe/files/
  • https://figmmg.unmsm.edu.pe/mail/
  • https://ppid.lamongankab.go.id/pay/
  • https://ppid.lamongankab.go.id/wp-content/giga/
  • https://rsudngimbang.lamongankab.go.id/
  • https://dasboard.lamongankab.go.id/
  • https://dpmd.bengkaliskab.go.id/plugins/
  • https://dpmd.bengkaliskab.go.id/storage/
  • https://islamedia.web.id/
  • https://fai.unuha.ac.id/disk/
  • https://fai.unuha.ac.id/post/
  • https://fai.unuha.ac.id/plugins/
  • https://fai.unuha.ac.id/draft/
  • https://fai.unuha.ac.id/giga/
  • slot gacor hari ini
  • slot pulsa
  • slot pulsa
  • nuri77
  • gemilang77
  • slot deposit pulsa
  • slot gacor hari ini
  • slot luar negeri
  • slot pulsa
  • situs toto
  • situs toto
  • toto slot
  • slot pulsa tanpa potongan
  • situs toto
  • situs toto
  • slot pulsa
  • situs toto slot
  • slot deposit pulsa
  • https://www.dcmeadows.com/
  • https://www.lepicardycamping.com/
  • Situs toto macau