Review Emina Bright Stuff Face Wash, Cocok untuk Kulit Berminyak!

Review Emina Bright Stuff Face Wash kini banyak dicari oleh remaja sebelum membeli produk sabun cuci muka merk Emina. Sebab, tidak semua face wash akan cocok dengan kondisi kulit wajah yang berbeda-beda. Sehingga dengan adanya review, calon konsumen bisa mempertimbangkan dan menyesuaikan kebutuhan kulit.

Facial wash adalah produk kecantikan yang sangat penting dan paling utama digunakan setiap hari.

Selain bisa menghilangkan sel kulit mati dan kotoran membandel pada wajah, face wash Emina juga telah diformulasikan dengan sedemikian rupa agar bisa dijadikan sebagai produk perawatan kulit harian.

Review Emina Bright Stuff Face Wash

Menggunakan facial wash yang tepat dan rutin dapat memberikan manfaat bagi kulit wajah. Beberapa merk face wash yang hadir di pasaran kini mampu bersaing terkait kandungan di dalamnya. Face wash yang memiliki kandungan bagus bagi kulit remaja adalah merk Emina.

Sebelum Review Emina Bright Stuff Face Wash lebih lanjut, merk ini sebenarnya telah mengeluarkan rangkaian bernama Bright Stuff yang terdiri atas Bright Stuff Face Wash, Emina Bright Stuff Micellar, dan Bright Stuff Moisturizer.

Emina Bright Stuff Face Wash adalah pembersih wajah yang mengandung Vit B dan Summer Plum Extract. Adanya kandungan Vit B ini mampu mencerahkan kulit dan memperlambat pertumbuhan melanin. Selain itu, terdapat kandungan lain, seperti:

1. Glycyrrhiza Glabra Extract

Selain terdapat kandungan Vit B dan Summer Plum Extract, terdapat bahan atau kandungan lainnya yang bisa menjadikan kulit tampak cerah, yaitu Glycyrrhiza Glabra Extract atau biasa dikenal sebagai Licorice Extract.

Kandungan tersebut selain bisa mencegah terjadinya hiperpigmentasi juga bisa digunakan untuk mengatasi masalah kulit kusam dan mengurangi iritasi dan kemerahan.

Baca juga: 11 Manfaat Jeruk Nipis untuk Kecantikan, Mencerahkan Kulit!

2. Stearic acid dan glycerin

Emina face wash didukung dengan kandungan Stearic acid dan glycerin mampu menjaga kelembapan dan hidrasi pada kulit wajah.

Dua kandungan tersebut bisa menyerap air dan membuat lapisan kulit bisa tetap lembab agar tidak mudah terhidrasi.

3. Extract Summer Plum

Untuk kandungan ini memiliki fungsi sebagai senyawa anti polusi yang berguna untuk menjaga kulit dari efek radikal bebas dan polusi. Bahkan, pada Emina face wash ini juga terdapat kandungan pengawet dan pewangi.

Adanya kandungan pengawet dan pewangi ini, menjadikanmu lebih berhati-hati dalam menggunakan produk Emina yang mungkin tidak cocok dengan kondisi kulit wajahmu.

Selanjutnya, untuk produk Emina Bright Stuff Face Wash dibagi menjadi 3 ukuran, yaitu 50 ml, 60 ml, dan 100 ml. Jika kamu memilih ukuran 50 ml, maka akan mendapatkan produk travel size.

Kemasan Emina Face Wash ini berbentuk squeeze tube plastik dan tutupnya berupa flip-top yang mampu untuk mengunci dengan baik dan aman agar tidak mudah tumpah. Jadi, ukuran 50 ml sangat cocok jika kamu bawa untuk bepergian.

Kelebihan Emina Bright Stuff Face Wash

Ketika melakukan Review Emina Bright Stuff Face Wash, tentu tidak akan lengkap jika belum menyebutkan kelebihannya.

Dengan berbagai kelebihannya ini bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi kulit wajahmu. Adapun kelebihannya sebagai berikut:

  • Emina Bright Stuff Face Wash memiliki wangi harum dan segar
  • Emina Bright Stuff Face Wash memiliki tekstur yang lembut dan tidak terdapat butiran scrub, jadi aman bagi pemilik kulit sensitif dan kulit kering.
  • Emina Bright Stuff Face Wash memiliki harga yang relatif terjangkau.
  • Emina Bright Stuff Face Wash memiliki ukuran travel size yang bisa kamu beli untuk percobaan.

Kekurangan Emina Bright Stuff Face Wash

Untuk kekurangan Emina Bright Stuff Face Wash mungkin akan berbeda-beda saat diaplikasikan ke kulit wajah. Tapi kebanyakan, kekurangan produk ini seperti :

  • Untuk finishing produk Emina Bright Stuff Face Wash adalah terasa kesat setelah dipakai. Namun finishing ini tidak terlalu berpengaruh pada kulit wajah yang memang terbiasa memakai produk face wash dengan finishing kesat.
  • Karena pada Emina Bright Stuff Face Wash terdapat kandungan myristic acid yang memiliki fungsi sebagai molekul pembentuk busa, maka bisa menyebabkan kulit menjadi lebih cepat kering. Tapi jika kulitmu tipe yang berminyak, sepertinya akan cocok dengan produk ini.

Untuk Review Emina Bright Stuff Face Wash mungkin akan berbeda-beda sesuai dengan kondisi kulit masing-masing. Sehingga yang perlu diperhatikan adalah kandungan yang terdapat dalam produk yang bisa menentukan cocok atau tidaknya.

Share:

Hi it's me Syifa! seorang penulis profesional yang suka berbagi inspirasi tentang fashion, outfit, makeup, dan skincare. Happy beauty..

Tinggalkan komentar