Pernah menemukan Kleenar Skincare namun masih ragu menggunakannya? Apalagi jika sedang hamil atau bahkan menyusui. Jika iya, maka kamu mungkin butuh ulasan tentang Kleenar Skincare apakah aman untuk ibu hamil berikut ini.
Menggunakan salah satu produk kecantikan untuk ibu hamil memang agak sulit. Karena, ada beberapa kandungan yang biasa kita temukan dalam produk kecantikan yang sebenarnya tidak baik untuk janin.
Untuk itu, sebelum memutuskan apakah ingin menggunakan sebuah produk. Kita harus tahu terlebih dahulu aman atau tidaknya, kan? Jadi, ada kalanya mengecek update skincare dari Beauty Room secara berkala sangat dianjurkan.
Sekilas Tentang Kleenar Cosmetic
Jika kamu nikmati secara sekilas, maka tidak ada yang terlihat aneh dengan produk kosmetik kecantikan ini. Desain yang bisa kita nikmati juga tergolong sederhana. Dan tentunya, sudah menggunakan standar produk kecantikan profesional.
Menurut data pencarian, Kleenar ini juga sudah memiliki cabang klinik kecantikan sendiri. Produk mereka sudah banyak kita temukan dan diperjualbelikan secara bebas.
Ada banyak produk yang bisa kamu gunakan di Kleenar Cosmetics. Dan tentu saja, jenis produk tersebut juga merupakan basic skincare untuk memaksimalkan perawatan wajah. Seperti:
- Day and Night Cream : Ada 3 jenis krim siang dan malam berbeda dari Kleenar. Krim siang dan malam biasa, untuk wajah berjerawat dan untuk mencerahkan.
- Face Wash : Kleenar juga punya varian face wash berbeda. Kita bisa menemukan acne facial wash, brightening dan face cleanser.
- Serum : Kleenar juga memiliki serum wajah yang terdiri dari serum anti jerawat dan Vitamin C serum.
- Water Essence : Produk ini bisa kamu gunakan untuk menghidrasi kulit wajah. Jadi, wajah akan terlihat makin lembab, sehat dan berkilau.
- Moisturizer : Kleenar juga melengkapi produk mereka dengan moisturizer. Produk ini bahkan lengkap dengan kandungan madu dan ekstrak dari lidah buaya.
Jadi bagaimana tentang pertanyaan Kleenar Skincare apakah aman untuk ibu hamil? Untuk menjawab pertanyaan ini, maka kita perlu tahu apa kandungan dari produk Kleenar.
Karena ada banyak pilihan yang bisa kamu gunakan. Maka, kamu harus tahu juga apakah menggunakan produk dari Kleenar berbahaya atau tidak. Agar lebih yakin, mari simak ulasannya berikut ini.
Baca juga: Lamour Skincare Apakah Aman dan Terdaftar Di BPOM? Ini Faktanya!
Kleenar Skincare Apakah Aman Untuk Ibu Hamil dan Sudah BPOM?
Jika kamu meragukan tentang status BPOM dari Kleenar, maka bisa cek langsung di situs resmi BPOM. Setelah mimin melakukan pengecekan, semua produk mereka sudah terdaftar.
Jadi, apakah aman untuk digunakan? Sejauh ini, produk kecantikan yang lolos uji BPOM pastinya aman untuk kamu pakai. Masalahnya, apakah bagus dan aman juga untuk ibu hamil?
Selama masa kehamilan, sebenarnya wanita butuh perawatan yang tepat. Sebab, perubahan hormon membuat wajah dan tubuh juga mengalami perubahan.
Terutama, adanya flek dan wajah kusam yang sering menjadi keluhan banyak ibu hamil. Sayangnya, tidak semua produk skincare cocok dan aman untuk kita gunakan selama masa kehamilan.
Lantas, skincare seperti apa yang boleh untuk kamu gunakan? Menilik dari berbagai varian dari Kleenar, memang ada banyak produk untuk kita coba.
Baca juga: 10 Makeup Base untuk Kulit Berminyak Ini Wajib Kamu Coba
Hanya saja, semua produk tersebut menggunakan bahan aktif serupa. Yakni aloe vera, madu dan vitamin C. Masalahnya, kandungan bahan aktif tersebut bagus tidak untuk ibu hamil?
Mari kita mulai dengan kandungan dari vitamin C. Vitamin menjadi kebutuhan dasar dari tubuh kita. Bahkan, jenis vitamin ini juga sering kita pakai untuk mencerahkan kulit.
Kabar baiknya lagi, vitamin C merupakan salah satu bahan pencerah kulit yang aman untuk ibu hamil. Vitamin C juga disinyalir memiliki cara kerja mirip dengan retinol.
Sehingga bisa mencerahkan kulit tanpa takut bahaya pada janin yang sedang dikandung oleh ibu. Begitu juga dengan ekstrak madu. Kita ketahui madu adalah salah satu solusi yang ampuh untuk berbagai permasalahan kulit.
Madu juga bukan termasuk bahan yang dilarang untuk ibu hamil. Sedangkan aloe vera juga termasuk bahan alami mengatasi radang, jerawat dan menyehatkan kulit.
Bahan alami ini juga bukan termasuk salah satu bahan berbahaya bagi kesehatan ibu dan janin. Karena tidak ada bahan berbahaya.
Maka, pertanyaan tentang Kleenar Skincare apakah aman untuk ibu hamil bisa terjawab, kan? Kamu bisa coba dan rawat kulit wajah dengan produk kecantikan ini selama masa kehamilan.