Kenali 7 Perbedaan Vaseline Petroleum Jelly Asli dan Palsu

Sudah banyak yang membuktikan efektivitas produk Vaseline yang mengusung campaign “101 Manfaat Jelly”. Namun, ada baiknya jika kamu mengenali dulu perbedaan Vaseline petroleum jelly asli dan palsu sebelum membeli.

Pasalnya, kepopuleran produk ini membuat banyak pihak tidak bertanggungjawab tergiur untuk mengedarkan produk tiruan atau palsu.

Padahal, kandungan dari produk palsu bisa jauh berbeda dari produk asli. Bahkan kerap kali produk palsu mengandung bahan berbahaya yang bisa merugikan kesehatan kulit.

Perbedaan Vaseline Petroleum Jelly Asli dan Palsu

Petroleum jelly dari Vaseline menggunakan kombinasi bahan mineral oil, paraffin, dan lilin micro crystalline. Bahan-bahan tersebut dilebur bersama, sehingga menghasilkan gel lembut berwarna putih bening.

Formula dari pure Vaseline Petroleum Jelly mengandung 100% petroleum jelly murni yang telah melalui 3x proses pemurnian. Berkat proses pemurnian inilah, dihasilkan produk yang hipoalergenik dan non comedogenic.

Petroleum jelly dari Vaseline juga merupakan holygrail yang bermanfaat melembabkan serta mengatasi berbagai masalah kulit, seperti garis halus, luka gesek, eksim, hingga luka bakar.

Produk ini juga banyak digunakan untuk merawat kulit dan mencegah kulit kasar akibat angin serta pecah-pecah.

Petroleum jelly dikenal sebagai bahan oklusif, yang mana berfungsi mengunci kelembaban dalam kulit. Dengan demikian, produk ini dapat mengurangi tingkat kelembaban yang hilang.

Untuk mendapatkan manfaatnya, kamu perlu menggunakan produk yang asli. Nah, mari simak apa saja perbedaan Vaseline Petroleum Jelly asli dan palsu.

1. Kemasan

1. Kemasan Vasseline Petroleum Jelly

Kamu bisa mencermati kemasan produk untuk membedakan mana yang asli dan palsu.

Pastikan untuk melakukan riset terlebih dahulu dengan mengunjungi katalog online dari laman resmi Vaseline. Tujuannya adalah untuk mengenali bentuk dan desain kemasan produk Vaseline Petroleum Jelly yang asli.

Apalagi, produk ini sudah mengalami beberapa kali modifikasi desain kemasan.

Perlu dicatat juga bahwa Vaseline Petroleum Jelly diproduksi di Arab, Amerika, Jerman, dan India. Maka, kemasan produk asli akan menggunakan bahasa sesuai lokasi produksinya.

Selain itu, kemasan Vaseline asli berupa kemasan wrapped dan ada alumunium foil di dalamnya. Kemasan berupa jar berwarna putih semi kuning/krem dengan tutup berwarna biru tua.

Produk palsu cenderung memiliki warna kemasan yang lebih buram dan tidak bersih. Warna kuning pada jar produk asli lebih pekat daripada produk palsu.

Cermati juga ukuran dari produk. Vaseline Petroleum Jelly dijual dalam kemasan berukuran 50 ml dan 100 ml. Jadi, selain dua ukuran tersebut bisa dipastikan bukan produk original.

Baca juga: Apakah Sabun Kojie San Bisa Untuk Wajah? Ini Anjuran Pakainya

2. Label

Perbedaan Vaseline asli dan palsu juga bisa kamu lihat dari labelnya. Produk Vaseline terlihat glossy saat terkena cahaya. Sedangkan produk palsu tidak terlihat glossy, bahkan ketika terkena cahaya.

Warna label pada produk palsu justru cenderung doff. Terkadang, produk palsu menggunakan label yang bentuknya asimetris dan tidak rapi.

3. Logo Brand

Tampilan luar yang perlu kamu cermati selanjutnya yaitu logo brand Vaseline. Sebagai identitas brand, logo biasanya dibuat dengan teknik khusus supaya sulit untuk dipalsukan.

Nah, logo Vaseline sendiri berbentuk perisai dengan warna biru tua. Sementara, bagian luar perisai berwarna perak. Nama brand Vaseline tertulis di dalam logo tersebut.

Terkadang, produk palsu memiliki logo dengan warna yang sedikit berbeda. Jadi, coba kamu cermati logo Vaseline yang terletak di bagian bawah label dan tutup jar.

Satu lagi, logo Vaseline asli yang terletak pada bagian atas tutup jar dicetak dengan tekstur timbul.

4. Kode Produksi

Cara berikutnya untuk membedakan produk Vaseline asli dari yang palsu adalah dengan mengecek kode produksi.

Biasanya, kode ini tertulis pada bagian bawah jar. Kode ini mengindikasikan kredibilitas produsen. Apalagi, manfaat kode ini bagi produsen adalah untuk melakukan pelacakan produk bermasalah.

Sementara itu, produk palsu kadang tidak memiliki kode produksi sama sekali.

5. Tekstur dan Aroma

Kamu juga bisa mengenali perbedaan Vaseline Petroleum Jelly asli dan palsu dari teksturnya.

Produk Vaseline Petroleum Jelly asli memiliki tekstur yang lebih padat, tapi tidak keras. Sedangkan produk palsu cenderung lebih encer dan licin saat diaplikasikan.

Meskipun cenderung padat, Vaseline Petroleum Jelly bisa dengan mudah kamu colek dengan tangan.

Berkat teksturnya yang cenderung padat, petroleum jelly yang asli tidak akan tumpah saat kamu membalikkan kemasan. Beratnya pun juga lebih terasa mantap daripada produk palsu.

Sementara itu, produk palsu cenderung berair dan lebih encer, sehingga akan tumpah jika kamu membalikkan kemasannya.

Selanjutnya, kamu juga sebaiknya mengecek aroma produk.

Sebagai informasi, Vaseline Petroleum Jelly tidak mengandung fragrance maupun bahan lain yang memberikan aroma wangi. Hal ini karena produk asli terbuat dari bahan alami tanpa campuran, sehingga tidak berbau.

Sementara, produk Vaseline Petroleum Jelly palsu memiliki aroma yang lebih wangi.

6. Komposisi Bahan

Selanjutnya, perbedaan Vaseline palsu dan asli bisa kamu pastikan dari komposisi bahan.

Produk asli terbuat dari 100% petrolatum yang efektif melembabkan kulit. Formula produk asli sudah terbukti efektivitasnya dan aman untuk digunakan pada kulit di berbagai area tubuh.

Produk ini juga sesuai untuk semua jenis kulit. Bahkan aman untuk dipakai oleh anak-anak yang memiliki kulitnya lebih sensitif.

Vaseline Petroleum Jelly asli juga tidak menyebabkan risiko efek samping dan ketergantungan.

Sedangkan, produk palsu sering kali memiliki tambahan bahan lain, seperti mentol atau gliserin. Dua bahan tersebut juga memiliki manfaat unuk membantu melembabkan kulit.

Namun, penggunaannya dalam waktu lama bisa menyebabkan kulit kamu menjadi dehidrasi dan kering.

Selain itu, produk palsu bisa mengandung bahan-bahan lain yang tidak kita ketahui efek samping maupun risiko bahayanya.

7. Harga

Satu lagi hal yang harus kamu cek untuk mencari tahu apakah Vaseline Petroleum Jelly merupakan produk asli atau palsu.

Jadi, kamu wajib, nih, untuk mencari tahu kisaran harga produk Vaseline Petroleum Jelly asli sebelum membeli. Supaya informasinya akurat, kamu bisa mengecek harga produk dari website resmi Vaseline.

Selain itu, kamu juga bisa mengecek dengan membandingkan harga produk yang dijual pada apotek terpercaya.

Waspadai produk Vaseline Petroleum Jelly yang menawarkan harga yang jauh lebih murah. Pasalnya, produk yang memiliki harga jauh di bawah harga pasar kemungkinan besar merupakan produk palsu.

Murahnya harga produk palsu disebabkan oleh penggunaan bahan-bahan yang lebih murah daripada bahan untuk membuat produk asli. Tentu saja, manfaat yang ditawarkan juga akan jauh berbeda antara produk asli dengan yang palsu.

Jadi, pastikan kamu tidak tergiur untuk memakai produk Vaseline Petroleum Jelly murah.

Harga Vaseline Petroleum Jelly original dibanderol mulai dari Rp46.500.

Itu dia berbagai perbedaan Vaseline Petroleum Jelly asli dan palsu yang wajib kamu tahu. Banyak juga, ya, yang harus diperhatikan. Pastikan kamu mencermati setiap faktor supaya tidak salah membeli produk palsu.

Share:

Hi it's me Syifa! seorang penulis profesional yang suka berbagi inspirasi tentang fashion, outfit, makeup, dan skincare. Happy beauty..

Tinggalkan komentar

  • https://aceh.lan.go.id/wp-content/giga/
  • https://figmmg.unmsm.edu.pe/file/
  • https://figmmg.unmsm.edu.pe/files/
  • https://figmmg.unmsm.edu.pe/mail/
  • https://ppid.lamongankab.go.id/pay/
  • https://ppid.lamongankab.go.id/wp-content/giga/
  • https://rsudngimbang.lamongankab.go.id/
  • https://dasboard.lamongankab.go.id/
  • https://dpmd.bengkaliskab.go.id/plugins/
  • https://dpmd.bengkaliskab.go.id/storage/
  • https://islamedia.web.id/
  • https://fai.unuha.ac.id/disk/
  • https://fai.unuha.ac.id/post/
  • https://fai.unuha.ac.id/plugins/
  • https://fai.unuha.ac.id/draft/
  • https://fai.unuha.ac.id/giga/
  • slot gacor hari ini
  • slot pulsa
  • slot pulsa
  • nuri77
  • gemilang77
  • slot deposit pulsa
  • slot gacor hari ini
  • slot luar negeri
  • slot pulsa
  • situs toto
  • situs toto
  • toto slot
  • slot pulsa tanpa potongan
  • situs toto
  • situs toto
  • slot pulsa
  • situs toto slot
  • slot deposit pulsa
  • https://www.dcmeadows.com/
  • https://www.lepicardycamping.com/
  • Situs toto macau