Tepat pada tanggal 26 Januari 2023 anime Record of Ragnarok season 2 tayang secara resmi di Netflix! Kamu bisa menontonnya melalui link nonton streaming anime Record of Ragnarok di bawah ini.
Para penggemar yang telah menantikan anime tersebut akhirnya bisa bernafas lega setelah mengetahui jadwal penayangannya pada awal bulan tahun 2023.
Sekilas Tentang Anime Record of Ragnarok Season 2
Melalui link nonton streaming anime Record of Ragnarok, bisa dilihat season 2 terdiri dari 15 episode.
Namun, anime Record of Ragnarok season 2 dibagi menjadi 2 part. Di mana part 1 berisi 10 episode yang sudah tayang di Netflix. Sementara sisanya akan menjadi part 2.
Seperti anime pada umumnya, anime Record of Ragnarok season memiliki durasi sekitar 24 menit per episode.
Tidak hanya itu, anime Record of Ragnarok tersedia audio dari berbagai bahasa seperti Inggris, Brasil, Prancis, Jerman, Indonesia, Spanyol, Portugis, Polandia, Hungaria dan Thailand.
Anime tersebut diadaptasi dari serial manga Jepang yang ditulis oleh Takumi Fukui dan Shinya Umemura, serta diilustrasikan oleh Ajichika.
Baca juga: Biaya Laser Wajah Bopeng di 7 Klinik Kecantikan Terbaik
Selain itu, anime tersebut dianimasikan oleh studio Graphica dan disutradai oleh Masao Okubo, dengan desain karakter oleh Masaki Saito, komposisi seri oleh Kazuyuki Fudeyasu dan music disusun oleh Yasuharu Takanashi.
Lagu pembukaan anime tersebut dibawakan oleh Minami yang berjudul “Rude, Loose Dance,” sedangkan lagu penutupnya dibawakan oleh Masatoshi Ono yang berjudul “Inori.”
Sinopsis Anime Record of Ragnarok
Anime Record of Ragnarok memiliki genre action dan supernatural. Anime tersebut menceritakan tentang pertandingan antara manusia melawan dewa.
Dari pertandiangan tersebut untuk membuktikan bahwa manusia tidak layak dimusnahkan.
Di season 2 kali ini akan ada banyak tokoh ternama dan dewa yang muncul di anime tersebut.
Tidak hanya itu, anime Record of Ragnarok season 2 akan dibuka dengan pertandingan Jack The Ripper melawan Hercules.
Raidon Takemon akan melawan Shiva di ronde kelima dan Buddha akan melawan Zerofoku di ronde keenam.
Pertandingan tersebut diawali dengan perkumpulan dewa-dewa setiap seribu tahun sekali.
Dari perkumpulan tersebut, seluruh dewa-dewa dunia akan berkumpul setiap seribu tahun sekali untuk mendiskusikan apakah akan memusnahkan umat manusia atau tidak.
Dewan dari pertemuan tersebut mengadakan voting dengan suara bulat yaitu memilih untuk menghancurkan semua umat manusia.
Tapi sebelum suara itu diberlakukan, salah satu dari 13 Valkyrie Valhalla yaitu Brunhilde menyela pertemuan tersebut untuk memberi kesempatan kepada umat manusia untuk bertahan hidup dan membuktikan kekuatan mereka.
Para dewa setuju dengan usulan tersebut dengan mengadakan turnamen Ragnarok, di mana umat manusia akan terhindar dari kemusnahan jika bisa mengalahkan para dewa dari tiga belas pertandingan.
Link Nonton Streaming Anime Record of Ragnarok
Kamu bisa nonton streaming anime Record of Ragnarok di situs legal berbayar Netflix.