Sangat penting untuk mengetahui apa saja perbedaan jam tangan Casio asli dan palsu bagi siapa saja yang sedang berburu jam tangan ini. Merk arloji yang satu ini memang sudah tak asing di banyak telinga pengguna jam tangan di Indonesia bahkan dunia.
Selain fitur serta desainnya yang menarik, jam tangan merek Casio telah terbukti memiliki kualitas yang unggul dari waktu ke waktu. Sebagai jam yang sudah lama ada di pasaran, ternyata ada juga produk kw-nya lho.
Namun jangan khawatir karena perbedaan jam Casio asli dan palsu dapat terdeteksi dengan mudah. Penasaran bagaimana cara membedakan jam tangan Casio asli dan palsu? Silahkan simak uraian tentang apa saja perbedaan jam tangan Casio asli dan palsu di bawah ini.
Daftar Perbedaan Casio Asli & Palsu
Setidaknya ada 7 perbedaan jam tangan Casio asli dan palsu yang ada di pasaran. Berikut cara membedakan jam tangan Casio ori dan kw tersebut:
1. Kotak Kemasan
Perbedaan Casio asli dan palsu yang pertama akan terlihat pada kotak kemasannya pada saat konsumen melakukan pembelian pertama kali.
Baik pada kemasan jam Casio lelaki maupun perempuan akan memiliki kekhasan berupa kotak pembungkus yang terbuat dari bahan kaleng. Sedangkan pada jam tangan Casio palsu, kotak pembungkusnya berasal dari karton tebal.
2. Sertifikat, Kartu Garansi Resmi & Manual Book
Cara melihat perbedaan jam tangan Casio asli dan palsu yang kedua adalah dengan melihat sertifikat, buku manual dan kartu garansi resminya. Cara membedakan jam tangan Casio edifice asli atau palsu ini merupakan cara yang paling efektif.
Sebab pada jam tangan Casio yang asli sudah pasti akan disertakan sertifikat berikut kartu garansi Casio asli. Yang mana hal ini akan menjadi bukti otentik akan keaslian dari jam tangan merek Casio tersebut.
Umumnya pada barang ori, selain disertakan kartu sertifikat serta kartu garansi, produsen juga akan menyertakan manual book sebagai user guide. Hal ini akan sangat berbeda pada pembelian barang yang kw karena tidak akan ada kartu garansi Casio palsu.
Baca juga: 10 Jam Tangan Mewah Pria Terbaik dan Lagi Trend
3. Banderol Harga
Perbedaan jam tangan Casio asli dan palsu yang ketiga akan terletak pada banderol harga yang ditetapkan atasnya. Karena memiliki banyak kelebihan dengan ragam fungsi dan fitur canggih, maka sangat dimaklumi jika jam tangan merek Casio memiliki banderol cukup tinggi.
Namun dari semua jenis atau varian yang keluar tentunya harga jam Casio asli akan cukup berbeda antara satu dengan lainnya. Dapat dimaklumi karena pada setiap seri akan ada fitur dan kelebihannya masing-masing bukan?
Jadi jangan kaget jika harga jam tangan Casio asli jepang cukup tinggi jika dibandingkan versi KW-nya. Sebaliknya, jangan cepat tergiur akan tawaran harga yang murah karena ada potensi jika itu adalah barang kw.
4. Nomor Seri
Apa sajakah perbedaan jam tangan Casio asli dan palsu lainnya? Anda sebagai calon konsumen juga dapat melihat perbedaan antara Casio palsu dan yang ori dari nomor seri. Deretan sejumlah angka yang terkombinasi dengan unik ini dapat dilihat pada case back jam tangan.
Cara cek nomor seri Casio asli yang lainnya juga bisa Anda lihat pada kartu garansi yang terdapat pada kemasan box. Sedangkan untuk mengetahui keaslian dari nomor serinya, Anda bisa mengakses web resmi milik Casio dan memasukkan nomor seri ke dalamnya.
Apabila ternyata nomor seri tersebut terdaftar pada website resmi Casio, maka artinya jam tangan tersebut memang produk asli. Sebaliknya, jika tidak maka itu adalah produk jam tangan Casio palsu atau kw.
5. Logo Brand yang Terpasang
Perbedaan jam tangan Baby G- asli dan palsu yang juga merupakan produk dari produsen arloji Casio adalah melihat tampilan logonya. Hal ini juga dapat menjadi cara cek jam G-Shock Casio original atau berbagai serian milik Casio lainnya.
Produk jam tangan Casio yang asli pasti akan memiliki logo brand yang terukir pada jam tangan secara rapi dan jelas. Logo brand tersebut umumnya terdapat baik pada bagian belakang maupun pada bagian depan dari jam tangan.
6. Gerakan Jarum Jam Tangan
Cara lainnya untuk mencari tahu perbedaan jam tangan Casio asli dan palsu adalah memperhatikan gerakan dari jarum jam-nya. Tentunya Casio asli dan palsu akan memiliki pergerakan yang berbeda.
Jam tangan Casio telah memakai teknologi Quartz sehingga jarumnya akan bergerak lebih halus, lancar serta teratur. Hal ini jugalah yang menjadi salah satu apa Kelebihan jam tangan Casio G-SHOCK. Sedangkan pada versi palsu gerakan jarum akan sering terhambat.
7. Kondisi Fisik Serta Spesifikasi
Perbedaan Casio ori dan kw yang paling akhir adalah tampilan kondisi fisik. Casio asli pasti akan memiliki tampilan yang sesuai lho dengan spesifikasi yang dimilikinya.
Selain paham perbedaan jam tangan Casio asli dan palsu, untuk menghindari kesalahan, selalu lakukan pembelian pada official store dari Casio yang resmi.
Jam Casio buatan mana?
Jam tangan merek Casio merupakan arloji yang berasal dari negara Jepang.
Apakah G-SHOCK sama dengan Casio?
G-Shock merupakan salah satu varian pada jam tangan yang diproduksi oleh produsen Casio, Jepang.
Apa Kelebihan jam tangan Casio G-SHOCK?
Keunggulan G-SHOCK adalah tahan pada benturan dan dapat digunakan menyelam hingga kedalaman 10 meter di bawah permukaan air. Selain itu G Shock juga tahan lama hingga lebih dari 10 tahun.