Nagata Skincare Apakah Aman dan Sudah BPOM? Cek Faktanya!

Pernahkah kamu melihat iklan Nagata Skincare? Atau, tengah tertarik dengan produk ini dan ingin mencobanya? Jika iya, pasti kamu juga penasaran tentang Nagata Skincare apakah aman?

Sebab, jika kamu menggunakan sembarangan produk untuk wajah dan tubuh. Tentu saja bukan perubahan baik yang akan kamu nikmati, ya kan? Apalagi ada banyak produk abal-abal sekarang.

Agar tidak menemukan produk yang berbahaya. Maka, setiap ingin mencoba suatu produk harus dicari tahu lebih lanjut kandungannya. Apakah berbahaya atau tidak.

Daftar Produk Dari Nagata Skincare

Nagata Skincare Apakah Sudah BPOM?

Produk yang bisa kamu temukan dengan merek dagang Nagata juga cukup banyak. Namun, Nagata hanya menyediakan perawatan untuk kulit tubuh. Belum ada produk untuk perawatan kulit wajah.

Jadi bisa kita simpulkan pasti akan ada banyak yang tertarik menggunakannya. Dari penelusuran yang sudah mimin lakukan, Nagata ini menyediakan perawatan untuk kulit tubuh agar terlihat makin putih. Bahkan slogan yang mereka gunakan adalah “memutihkan kulit hitam badak dalam waktu singkat”.

Cukup menggiurkan memang. Karena kita ketahui kulit badan terutama bagian lipatan dan tangan mudah berubah warna karena paparan sinar matahari. Belum lagi fakta tentang memutihkan kulit badan lumayan sulit.

Produk yang bisa anda temukan di Nagata Skincare berupa:

  • Bleaching : Ini adalah produk yang kabarnya bisa memutihkan kulit tubuh secara instan. Karena, kandungan dari bleaching ini memang bisa membuat warna asli kulit tertutupi sementara. Namun, pihak Nagata menyatakan jika warna rambut halus yang ada di tubuh kamu tidak akan berubah.
  • HB Racik : Produk lainnya adalah hand and body lotion racikan yang tentu saja memiliki ragam dosis. Ada banyak pilihan HB yang bisa kamu temukan. Ada dosis biasa, tinggi atau bahkan platinum. Pihak Nagata juga menyatakan semakin tinggi dosis yang ada pada produk HB racikan mereka juga akan semakin cepat putih kulit tubuh pemakainya.
  • Serum : Ya, serum yang tersedia adalah serum untuk kulit tubuh. Kabarnya, penggunaan dari paket lengkap bleaching, serum dan HB Nagata akan membuat kulit menjadi putih sempurna.
  • Bibit Pemutih : Produk ini bisa membantu memutihkan area lipatan tubuh.

Baca juga: IP Skincare Apakah Aman dan Sudah BPOM? Cek Disini!

Apakah Nagata Skincare Sudah BPOM?

Pentingkah mengecek sebuah produk kecantikan apakah sudah terdaftar atau tidak di BPOM? Tentu saja penting! Karena, kita tidak bisa pastikan apa saja kandungannya.

Jangankan produk racikan, brand kosmetik kecantikan yang sudah besar saja terkadang tidak lulus uji loh! Jadi, jangan hanya tergiur embel-embel sales yang mengatakan kelebihan suatu produk saja. Kita juga harus tahu apa kandungan yang mereka gunakan aman atau tidak.

Sayangnya, setelah melakukan pengecekan langsung dari halaman BPOM. Mimin tidak menemukan produk ini terdaftar. Jadi, apakah hal ini menandakan produk tersebut tidak aman?

Belum tentu juga. Yang jelas, jika menemukan produk racikan yang menggunakan kemasan “biasa”. Maka, hal pertama yang mimin sarankan adalah mengecek nomor registrasi di BPOM.

Caranya juga tidak sulit kok. Anda hanya perlu masuk ke halaman resmi BPOM di https://cekbpom.pom.go.id/.

Bisa langsung cari berdasarkan merk, nama produk, nomor registrasi, komposisi, bentuk sediaan, nama terdaftar atau NPWP pemilik.

Produk Nagata Skincare Apakah Aman?

Kita ketahui jika produk ini belum terdaftar di BPOM. Namun, belum bisa kita pastikan apakah produk tersebut berbahaya atau tidak. Kita juga harus lebih teliti dalam melihat kandungan yang digunakan. 

Tapi, masih sangat disayangkan lagi, ternyata Nagata sendiri juga tidak memberikan komposisi dari produk mereka. Jika kamu perhatikan, kemasan yang mereka gunakan hanya kemasan plastik dengan nama dagang saja. Tidak ada daftar komposisi bahan yang mereka gunakan.

Belum lagi, mereka menjual produk pemutih kulit dalam jumlah banyak dan harganya juga sangat terjangkau. Dan yang paling mencurigakan adalah klaim 7 sampai 14 hari dijamin langsung putih! Biasanya, perawatan bagus dan mahal sekalipun butuh lebih lama agar bisa membuahkan hasil.

Dan yang paling mencurigakan adalah bentuk dari produk mereka. Terlihat seperti krim-krim abal-abal yang sebelumnya dilarang untuk kita gunakan. 

Karena mengandung bahan berbahaya bahkan bisa menyebabkan kanker. Jadi, apakah review ini bisa menjawap pertanyaan tentang Nagata Skincare apakah aman di atas? 

Share:

Hi, Nessa disini! Penulis, pengamat fashion, penyuka semua hal tetang kecantikan dan penggila kuliner! "Everything has beauty, but not everyone sees it".

Tinggalkan komentar