10 Produk Wardah Untuk Menghilangkan Flek Hitam di Wajah

Sudah berbulan-bulan, flek hitam di wajah tidak menunjukkan tanda-tanda akan memudar? Mungkin sudah saatnya kamu mencoba produk Wardah untuk menghilangkan flek hitam.

Wardah adalah salah satu brand kecantikan yang sudah sangat terkenal dan dipercaya masyarakat Indonesia. Menyasar berbagai segmen usia, mulai dari remaja hingga dewasa yang membutuhkan solusi untuk permasalahan kulit wajah.

Ingin tahu rekomendasi produk apa saja yang efektif menghilangkan flek hitam dari Wardah? Yuk simak rekomendasi produknya berikut ini!

Produk Wardah Untuk Menghilangkan Flek Hitam di Wajah

Ada banyak produk Wardah yang bisa kamu temukan di pasaran, lantas produk mana yang paling cocok untuk mengatasi flek hitam? Yuk simak daftar lengkapnya di bawah ini:

1. Wardah Crystal Secret Foaming Cleanser

Wardah Crystal Secret Foaming Cleanser

Salah satu faktor penyebab hadirnya flek hitam di wajah karena adanya penumpukan minyak, debu, dan kotoran yang menghambat pori-pori wajah. Jika tidak segera dibersihkan, penumpukan ini akan menimbulkan masalah pada kulit.

Untuk mengatasinya, kamu bisa membersihkan tumpukan kotoran tersebut dengan menggunakan Wardah Crystal Secret Foaming Cleanser.

Sabun cuci muka ini memiliki formula yang sangat lembut dan mampu membersihkan wajah tanpa membuatnya kering. Dilengkapi dengan ekstrak bungan edelweiss, facial wash ini dapat mencerahkan kulit wajah dalam sekejap.

Baca juga: 8 Rangkaian Skincare Wardah Untuk Pemula yang Bisa Dicoba

2. Wardah Perfect Bright Creamy Foam Bright + Smooth Glow

Wardah Perfect Bright Creamy Foam Bright + Smooth Glow

Selanjutnya ada Wardah Perfect Bright Creamy Foam Bright + Smooth Glow yang dapat membersihkan wajah secara maksimal.

Sabun cuci muka ini sudah dilengkapi dengan formula khusus yang dapat membuat kulit terasa lebih lembut dan cerah berkat kandungan 4x Bright Berries yang kaya akan vitamin E, B3, dan C.

Perfect Bright Creamy Foam merupakan produk terbaru dari Wardah yang cocok untuk kulit normal dan berminyak.

Memiliki tekstur yang creamy, sabun muka ini dapat mengatasi sebum berlebih dan memberikan hasil akhir yang matte.

3. Wardah Crystal Secret Exfoliating Toner

Wardah Crystal Secret Exfoliating Toner

Eksfoliasi merupakan salah satu tahapan skincare routine yang mampu menghilangkan flek hitam di wajah. Eksfoliasi dapat merangsang proses regenerasi sel-sel kulit yang mendorong pergantian sel-sel kulit baru.

Hasilnya, flek hitam di wajah lama-lama akan memudah dan digantikan kulit yang lebih sehat, halus, dan bersih.

Baca juga: 5 Cara Memakai Toner Wardah yang Benar, Sudah Tahu?

Salah satu produk eksfoliasi yang bisa kamu gunakan adalah Wardah Crystal Secret Exfoliating Toner yang mengandung bahan aktif alpha dan poly hydroxy acid yang dapat mengeksfoliasi kulit dengan lembut.

Tidak hanya itu saja, produk ini juga memiliki ekstrak bunga edelweiss yang dapat mencerahkan wajah dalam sekejap.

Untuk mengimbangi formula-formula yang ada di dalam produk ini, Wardah menambahkan kandungan allantoin yang berfungsi untuk menenangkan kulit sekaligus melembapkannya. Jadi, tidak perlu cemas akan iritasi lagi, deh.

4. Wardah Crystal Secret Dark Spot & Brightening Serum, Dapat Menghilangkan Flek Hitam di Wajah

Wardah Crystal Secret Dark Spot & Brightening Serum, Dapat Menghilangkan Flek Hitam di Wajah

Rangkaian skincare yang tepat untuk menuntaskan masalah flek hitam di wajah adalah serum. Serum kaya akan kandungan bahan aktif dibandingkan dengan produk skincare lainnya.

Di dalam Crystal Secret Dark Spot ini sudah mengandung serum khusus yang mampu menyamarkan flek hitam.

Tidak hanya menyamarkan flek hitam, Wardah Crystal Secret Dark Spot & Brightening Serum ini juga bisa mencerahkan, meratakan tone kulit, dan menyamarkan bekas jerawat yang sulit hilang.

Intinya, semua masalah pigmentasi di wajah bisa diatasi dengan serum ini. Terlebih lagi, serum ini juga mengandung bahan pencerah seperti Alpha Arbutin, Niacinamide, dan Extract Edelweiss yang bisa membuat wajahmu cerah seketika.

5. Wardah Perfect Bright Moisturizer SPF 28

Wardah Perfect Bright Moisturizer SPF 28

Wardah Perfect Bright Moisturizer dengan SPF 28 merupakan salah satu produk Wardah yang bisa menghilangkan flek hitam di wajah.

Tidak hanya itu saja, moisturizer ini dapat melembapkan kulit, melindunginya dari sinar matahari, dan mencerahkan wajah sejak pemakaian pertama.

Moisturizer ini semakin sempurna dengan adanya vitamin V3 dan licorice extract yang menutrisi kulit sekaligus memaksimalkan pencerahan kulit di wajah.

Selain itu, kandungan 7 Active White Complex yang membantu proses pencerahan kulit serta memperlambat produksi melanin.

6. Wardah Crystal Secret Brightening Day Cream

Wardah Crystal Secret Brightening Day Cream

Selanjutnya ada Wardah Crystal Secret Brightening Day Cream yang merupakan krim pelembap siang yang memiliki SPF 35 PA+++ yang cukup tinggi untuk sebuah pelembap.

Dengan kandungan Crystal White Active, pelembap ini dapat membuat wajahmu cerah seketika sampai epidermis terdalamnya.

Krim siang ini sangat cocok sekali untuk kamu yang sering beraktivitas di luar ruangan. Selain dapat melindungi wajah dari paparan sinar matahari, moisturizer ini mampu melembapkan kulit wajah seharian.

7. Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel

Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel

Salah satu penyebab munculnya flek hitam di wajah adalah banyaknya produksi melanin di wajah akibat  paparan sinar matahari UV A dan UVB.

Buat yang belum tahu, melanin adalah pigmen alami yang mempengaruhi warna kulit seseorang. Semakin banyak jumlah melanin pada kulit, semakin gelap kulit seseorang.

Sinar ultraviolet yang menyerap di kulit merangsang produksi melanin secara meningkat. Sehingga area kulit yang memiliki banyak penumpukan melanin akan berubah warna menjadi lebih gelap seperti bintik-bintik.

Baca juga: Cara Memakai Sunscreen Wardah SPF 30 dan SPF 50 yang Benar!

Solusi pencegahan yang terbaik adalah menggunakan sunscreen yang mampu menjaga kulit dari paparan sinar matahari seperti Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel.

Sunscreen ini memiliki tekstur gel yang sangat mudah diaplikasikan di wajah tanpa menimbulkan kesan berminyak dan meninggalkan white cast. Formulanya tidak mengandung alkohol sehingga tidak membuat mata terasa perih.  

Untuk aromanya juga tidak terasa menyengat dan memiliki kandungan SPF 30, jadi nyaman banget dipakai kapanpun.

8. Renew You Anti Aging Intensive Serum, Produk Wardah untuk Menghilangkan Flek Hitam

Renew You Anti Aging Intensive Serum

Produk Wardah untuk menghilangkan flek hitam di wajah ada Wardah Renew You Anti Aging Intensive Serum.

Serum ini menggunakan teknologi visioner yang mengandung lebih dari 10 bahan aktif yang mampu mengatasi masalah tanda-tanda penuaan dini.

Selain itu, serum ini memiliki tekstur konsentrat yang mudah meresap di dalam kulit sehingga tidak menimbulkan jerawat, mengatasi flek hitam, membuat kulit terlihat lebih cerah, dan mengatasi 10 tanda penuaan.

Baca juga: 5 Cara Pakai Wardah Renew You Anti Aging Intensive Serum

9. Wardah Lightening Night Cream Advanced Niacinamide

Wardah Lightening Night Cream Advanced Niacinamide

Selanjutnya ada Wardah Lightening Night Cream Advanced Niacinamide yang merupakan krim pelembab untuk di malam hari.

Perlu kamu ketahui, saat kita tidur di malam hari, kulit sangat membutuhkan asupan nutrisi dari dalam. Maka dari itu, kamu perlu menggunakan krim malam seperti yang satu ini.

Baca juga: 4 Manfaat Wardah Lightening Day Cream dan Night Cream, Cerahkan Kulit dengan Harga Terjangkau

Fungsi krim malam ini dapat melembabkan, mencerahkan, dan menutrisi kulit sepanjang malam. Selain itu, kandungan formula Advanced Niacinamide di dalam krim ini mampu melindungi kulit wajah dari paparan blue light dari gadget.

10. Crystal Secret Bright Activating Night Cream, Efektif Menghilangkan Flek Hitam

Crystal Secret Bright Activating Night Cream, Efektif Menghilangkan Flek Hitam

Wardah Crystal Secret Bright Activating Night Cream mengandung formula Bright Activating Night Cream yang mengandung campuran bahan aktif yang mampu mengatasi flek hitam membandel di wajah.

Menariknya, produk ini juga mengatasi masalah bekas jerawat dan masalah kulit lainnya yang kamu miliki. Hasilnya, kulit terlihat lebih cerah dengan tone yang merata.

Memiliki tekstur creamy yang mudah di-blend dan mudah meresap. Namun krim malam Wardah ini memberikan efek terasa sakit cekat-cekit di kulit untuk beberapa menit. Meskipun begitu, hasil yang diberikan sangat worthy untuk kulit kamu.

Penutup

Dari sepuluh produk Wardah untuk menghilangkan flek hitam di atas, kira-kira produk mana yang ingin kamu coba?

Itulah 10 rekomendasi produk Wardah untuk menghilangkan flek hitam di wajah.

Jangan lupa untuk melengkapi rangkaian skincare lainnya seperti toner, serum, dan sunscreen untuk menghilangkan flek hitam dengan cepat.

Share:

Seorang fashion enthusiast yang suka menulis tentang kecantikan dan skincare. "Ingin berbagi inspirasi melalui tulisan"

Tinggalkan komentar

  • https://aceh.lan.go.id/wp-content/giga/
  • https://figmmg.unmsm.edu.pe/file/
  • https://figmmg.unmsm.edu.pe/files/
  • https://figmmg.unmsm.edu.pe/mail/
  • https://ppid.lamongankab.go.id/pay/
  • https://ppid.lamongankab.go.id/wp-content/giga/
  • https://rsudngimbang.lamongankab.go.id/
  • https://dasboard.lamongankab.go.id/
  • https://dpmd.bengkaliskab.go.id/plugins/
  • https://dpmd.bengkaliskab.go.id/storage/
  • https://islamedia.web.id/
  • https://fai.unuha.ac.id/disk/
  • https://fai.unuha.ac.id/post/
  • https://fai.unuha.ac.id/plugins/
  • https://fai.unuha.ac.id/draft/
  • https://fai.unuha.ac.id/giga/
  • slot gacor hari ini
  • slot pulsa
  • slot pulsa
  • nuri77
  • gemilang77
  • slot deposit pulsa
  • slot gacor hari ini
  • slot luar negeri
  • slot pulsa
  • situs toto
  • situs toto
  • toto slot
  • slot pulsa tanpa potongan
  • situs toto
  • situs toto
  • slot pulsa
  • situs toto slot
  • slot deposit pulsa
  • https://www.dcmeadows.com/
  • https://www.lepicardycamping.com/
  • Situs toto macau