5 Urutan Pemakaian Safi White Expert, Praktis dan Ampuh Cerahkan Kulit

Urutan pemakaian Safi White Expert pada dasarnya sangat praktis untuk diterapkan dalam skincare routine. Urutan pemakaian Safi White Expert yang dilakukan dengan benar akan memberikan manfaat kulit cerah secara maksimal.

Seri produk Safi White Expert ini hadir dalam jenis skincare yang sangat bervariasi, mulai dari:

  • Safi White Expert Purifying Cleanser,
  • Safi White Expert Deep Exfoliator,
  • Safi White Expert Makeup Remover,
  • Safi White Expert 2-in-1 Cleanser and Toner,
  • Safi White Expert Ultimate Essence,
  • Safi White Expert Illuminating Day Cream SPF 15 PA++,
  • Safi White Expert Replenishing Night Cream,
  • Safi White Expert CC Cream SPF 24 PA++,
  • Safi White Expert Skin Refiner,
  • Safi White Expert Oil Control & Anti Acne Facial Cleanser,
  • Safi White Expert Oil Control & Anti Acne 2-in-1 Cleanser and Toner, dan
  • Safi White Expert Oil Control & Anti Acne Cream.

Dalam skincare routine-mu, kamu tidak perlu menggunakan semua produk seri Safi White Expert. Kamu dapat memilih beberapa produk yang cocok dengan tipe kulitmu dan melakukan perawatan berdasarkan urutan pemakaian Safi White Expert di bawah.

Urutan Pemakaian Safi White Expert

Berikut ini adalah urutan pemakaian Safi White Expert yang dapat kamu lakukan:

1. Menghapus makeup

Langkah pertama dalam urutan pemakaian Safi White Expert yang perlu kamu lakukan adalah menghapus makeup di wajahmu.

Hal ini sangat penting karena jika kamu memakai makeup dan langsung mencuci muka dengan facial wash, makeup mu tidak akan terangkat dengan sempurna.

Untuk menghapus makeup di wajah, kamu dapat menggunakan Safi White Expert Makeup Remover. Kamu dapat menuangkan Safi White Expert Makeup Remover ke kapas, kemudian gosokkan ke seluruh wajah sampai makeup terhapus.

Jika kamu tidak menggunakan makeup kamu dapat langsung melakukan langkah selanjutnya.

Baca juga: 10 Skincare untuk Menghilangkan Bekas Jerawat dan Mengecilkan Pori-Pori

2. Mencuci muka

Setelah makeup terhapus kamu perlu mencuci muka untuk membersihkan sisa-sisa kotoran dan minyak di kulit.

Setelah makeup terhapus kamu perlu mencuci muka untuk membersihkan sisa-sisa kotoran dan minyak di kulit.

Untuk mencuci muka kamu dapat memilih salah satu produk cleanser dari Safi White Expert ini. Salah satu produk yang bisa kamu gunakan adalah Safi White Expert Purifying Cleanser.

Safi White Expert Purifying Cleanser dapat membersihkan kotoran, bahkan sisa makeup yang masih menyumbat di pori-pori wajahmu. Selain itu, produk ini juga tidak membuat kulitmu kering sehingga cocok digunakan untuk semua tipe kulit

3. Menggunakan toner

Setelah mencuci muka menggunakan salah satu produk cleanser dari Safi White Expert, kamu dapat menggunakan produk toner, yaitu Safi WHite Expert Skin Refiner. Produk ini akan membantu menyeimbangkan pH kulit serta membantu menghidrasi kulitmu.

Penggunaan Safi White Expert Skin Refiner ini sangat mudah. Kamu dapat menuangkan Safi White Expert Skin Refiner ke kapas secukupnya. Kemudian aplikasikan ke seluruh wajah dan tunggu beberapa saat sampai toner meresap ke dalam kulit dengan sempurna.

4. Menggunakan essence

Produk selanjutnya yang dapat kamu pakai setelah menggunakan toner adalah Safi White Expert Ultimate Essence.

Produk ini diformulasikan dengan habbatus sauda dan teknologi oxywhite yang akan memberikan berbagai manfaat seperti mencerahkan kulit, meratakan warna kulit, hingga melembabkan kulitmu.

Untuk menggunakan Safi White Expert Ultimate Essence ini kamu cukup mengaplikasikan essence ke wajah dan meratakannya ke seluruh wajah. Kemudian pijat dengan lembut untuk membantu essence meresap ke dalam kulit.

5. Menggunakan krim

Setelah mengaplikasikan essence ke wajah, kamu dapat menggunakan produk krim dari Safi White Expert. Terdapat beberapa produk krim dalam rangkaian skincare ini, seperti Safi White Expert Illuminating Day Cream SPF 15 PA++, Safi White Expert Replenishing Night Cream, serta Safi White Expert CC Cream SPF 24 PA++. Penggunaan krim-krim ini perlu disesuaikan dengan waktu pemakaian dan kebutuhanmu.

  • Penggunaan krim di pagi hari

Jika kamu menggunakan skincare pada pagi atau siang hari, kamu bisa menggunakan Safi White Expert Illuminating Day Cream SPF 15 PA++. Safi White Expert Illuminating Day Cream SPF 15 PA++ ini memiliki manfaat untuk mencerahkan kulit dan melindungi kulitmu dari radiasi UV.

  • Penggunan krim malam

Jika kamu menggunakan rangkaian skincare Safi White Expert pada malam hari, kamu dapat menggunakan Safi White Expert Replenishing Night Cream yang berfungsi untuk mencerahkan dan melembabkan kulitmu.

Safi White Expert Replenishing Night Cream ini tidak memiliki kandungan SPF sehingga produk ini tidak dapat digunakan pada pagi hingga siang hari.

Itulah urutan pemakaian Safi White Expert yang cukup praktis untuk kamu terapkan. Kamu dapat memilih produk Safi White Expert sesuai dengan jenis dan kebutuhan kulitmu agar skincare yang kamu gunakan memberikan manfaat maksimal untuk wajahmu.

Share:

Hi it's me Syifa! seorang penulis profesional yang suka berbagi inspirasi tentang fashion, outfit, makeup, dan skincare. Happy beauty..

Tinggalkan komentar