Biaya Filler Kantung Mata di Natasha Terbaru 2023

Penasaran berapa biaya filler kantung mata di Natasha? Yuk simak harga dan prosedurnya di bawah ini.

Salah satu treatment kecantikan yang bisa mengatasi bagian bawah mata yang gelap adalah filler. Hasil yang diberikan karena treatment ini banyak digemari sebab hasilnya yang instant dan langsung terlihat.

Untuk treatment yang satu ini, Natasha sudah berpengalaman untuk melakukannya. Sebelum datang dan melakukan perawatan, kamu juga harus tahu informasi harga filler kantung mata di Natasha.

Perawatan Filler Kantung Mata Natasha

Selain Natasha, sebenarnya ada banyak klinik kecantikan yang bisa memberikan perawatan serupa.

Hanya saja, klinik yang satu ini sudah lama beroperasi, kualitasnya sudah tidak diragukan lagi. Tidak hanya itu, Natasha juga punya banyak cabang tersebar di berbagai kota besar.

Baca juga: 7 Efek Samping Laser Wajah Flek Hitam yang Wajib Diketahui

Lebih mudah untuk kamu temukan. Karena itu, mendapatkan pelayanan mereka tentunya tidak lagi sulit. Untuk perawatan filler kantung mata, ada 4 metode umum yakni:

  1. Hyaluronic Acid

Perawatan umum filler kantung mata menggunakan cairan asam hialuronat ini. Asam ini memang secara alami terdapat dan bisa diproduksi sendiri oleh tubuh. Hanya saja, dengan perawatan filler, maka cairan asam ini akan dibuat semirip mungkin dengan produksi alami tubuh.

Cairan yang akan kamu dapatkan adalah cairan sintetis. Nantinya, cairan ini akan memicu produksi dari kolagen di dalam tubuh. Kolagen sendiri sangat kita butuhkan untuk peremajaan kulit.

  1. Kalsium Hidroksilapatit

Cairan selanjutnya yang juga sering digunakan untuk bahan filler di bawah mata. Cairan ini menggunakan gabungan antara kalsium dan fosfat. Cairan ini nantinya akan memicu jaringan ikat kulit.

Efeknya tentu saja membuat kulit pada bagian mata akan terisi dan kencang. Jadi, mata panda akan membaik sedikit demi sedikit. Dan juga memicu produksi kolagen di kulit wajah.

  1. Lemak Transfer

Selain menggunakan cairan, ternyata masalah kantung mata bisa kita atasi dengan proses transfer lemak. Beberapa bagian di tubuh bisa kamu ambil lemaknya untuk mengisi bagian kantong mata. Beberapa bagian tubuh yang biasa digunakan untuk transfer lemak ini adalah:

  • Paha
  • Panggul 
  • Pantat 
  • Perut
  1. Asam L- laktat

Walaupun jarang, cairan terakhir ini juga bisa jadi opsi filler kantung mata. Cairan ini bisa memicu produksi kolagen di wajah. Jika produksi kolagen kembali tercukupi secara normal, maka mata sembab juga akan teratasi.

Baca juga: Harga Treatment HIFU Miss V di 5 Klinik Kecantikan Terbaik

Berapa Kali Filler Kantung Mata Dianjurkan?

Filler wajah atau di beberapa area wajah seperti kantung mata memang disukai banyak orang. Bahkan treatment kecantikan ini menjadi solusi agar wajah selalu terlihat awet muda. Jadi, tidak sedikit yang kecanduan dan selalu ingin mengulangi treatment ini.

Sebenarnya, apakah perawatan filler ini memang bagus? Apakah ada bahayanya? Dan berapa kali seharusnya dilakukan?

Layanan ini memang memberikan hasil yang memuaskan. Apalagi jika ditangani oleh tenaga ahli yang profesional. Biasanya, hasil filler wajah akan bertahan dari 6 hingga 12 bulan atau satu tahun.

Efek samping filler sebenarnya ada. Bahkan, yang paling buruk adalah kerusakan pada bagian wajah secara permanen. Inilah mengapa sangat disarankan menggunakan layanan klinik yang memang terjamin dan jangan mudah tergiur harga “miring”.

Melakukan filler ulang bisa kamu lakukan setidaknya 6 bulan setelah melakukan treatment ini. Dan tentu saja gunakan bahan yang sudah terjamin mutunya.

Biaya Filler Kantung Mata Di Natasha

Sebenarnya, berapa biaya filler kantung mata di Natasha? Apalagi treatment ini termasuk salah satu layanan favorit di klinik ini. Apakah masih terjangkau dan cocok untuk semua kalangan?

Mengingat perawatan filler wajah menjadi salah satu pilihan instan agar garis-garis halus, kantung mata dan wajah yang mulai mengendur.

Di klinik Natasha, kamu bisa menemukan filler untuk dua pembagian di wajah.

Ada harga untuk filler di wajah pipi bawah dan pipi bagian atas.

Untuk pipi tengah ke bawah harganya dari 5 sampai 7 jutaan.

Sedangkan untuk filler pipi tengah ke atas termasuk area kantung mata, harganya dari 7 hingga 9 jutaan. 

Demikianlah informasi terkait biaya filler kantung mata di Natasha. Kamu juga bisa langsung konsultasikan masalah wajah dan membeli skincare juga loh!

Share:

Hi, Nessa disini! Penulis, pengamat fashion, penyuka semua hal tetang kecantikan dan penggila kuliner! "Everything has beauty, but not everyone sees it".

Tinggalkan komentar