Review Clinique Moisture Surge 72-Hour Auto-Replenishing Hydrator, Atasi Masalah Kulit Kering!

Clinique merupakan brand kecantikan top dari Amerika Serikat yang punya reputasi bagus. Brand ini baru aja nge-launch produk pelembab. Menurut review Clinique Moisture Surge 72-Hour Auto Replenishing Hydrator, banyak keunggulannya untuk kulit.

Klaimnya adalah untuk membuat wajah lembab dan kenyal. Nggak main-main, bisa bikin kulit tetap lembab sampai 72 jam. 

Bahkan setelah kita cuci muka.Pelembab ini juga bisa mengunci kelembaban di wajah, bikin kulit jadi makin glowing, kenyal, dan sehat. 

Kandungan Clinique Surge 72-Hour Auto-Replenishing Hydrator

Seperti namanya, 72-Hour Auto-Replenishing Hydrator bisa melembabkan kulit sampai 72 jam full. Krim Wajah Clinique yang satu ini diformulasikan khusus buat kulit yang kering dan sensitif. 

Kandungannya ada centella asiatica yang bikin kulit lembut dan ternutrisi. Krim ini mampu mengencangkan kulit, anti-penuaan, dan meningkatkan produksi kolagen yang penting buat anti-aging!

Ada juga Vit E buat antioksidan. Jadi, bisa mengatasi kemerahan dan penuaan dini. Produk ini aman banget buat semua jenis kulit (teruji dermatologis), tanpa pewangi, dan bebas alergi.

Baca juga: 3 Perbedaan Jerawat Tanda Hamil dan Haid, Jangan Salah!

Tekstur dan Kemasan Moisturizer Clinique

Teksturnya krim ini ringan, menyerap cepat di kulit, nggak lengket. Kulit langsung terasa lebih lembap. Pemakaiannya bisa pagi dan malam setelah serum. Pastikan tangan dalam kondisi bersih ketika mengaplikasikan krim ini, ya!

Cara pakainya cukup menepuk-nepuk pelan dan memijat dengan rileks buat melancarkan peredaran darah. Gerakan ke atas supaya kulit tetap kencang. 

Produk ini ada ukuran beragam dan kemasannya dari kaca, tapi tetep bisa bawa pas traveling. Kemasannya kuat dan nggak gampang pecah. Apalagi kemasan berwarna lucu, pink muda feminim, ada aksen silver di penutupnya.

Review Clinique Surge 72-Hour Auto Replenishing Hydrator dan Keunggulannya

Krim ini memiliki banyak keunggulan, antara lain sebagai berikut:

1. Melembabkan sampai 72 jam

Moisturizer Clinique sesuai namanya punya kemampuan luar biasa buat melembabkan kulit wajah. Klaimnya, pelembab ini bisa meningkatkan hidrasi di kulit wajah bahkan hingga 72 jam.

2. Meredakan kemerahan tanpa lengket

Hal ini karena ada kandungan vitamin C. Jadi, cocok untukmu yang punya kulit sensitif juga.

3. Cepat meresap di kulit

Pelembab wajah ini punya tekstur gel krim yang memudahkan dan cepat meresap ke kulit kamu loh. Selain itu, gak bikin lengket yang mengganggu.

4. Nggak Cuma Jadi Pelembab

Nggak cuma buat pelembab wajah di pagi dan malam hari, New Clinique Moisture Surge 72 hour Auto Replenishing Hydrator bisa juga kamu pakai sebagai masker wajah, lho. 

Cukup oleskan produk ini sebelum tidur. Biarkan meresap sempurna di kulit wajah kamu. Besok paginya, pasti wajah kamu bakal jadi lebih baik, kenyal, lembut, halus, dan lembab.

Gak cuma itu, New Clinique Moisture Surge 72 hour Auto Replenishing Hydrator juga bisa jadi pelembab untuk bagian tubuh lainnya. 

Pelembab wajah sekaligus pelembab kulit ini bisa atasi kulit kering di siku, lutut, kutikula, dan ujung rambut. Multifungsi banget, kan?

Baca juga: 13 Jenis Outer Wanita Serta Tips Dan Trik Memilihnya, Catat!

5. Nggak ada wangi

Produk kecantikan memang seharusnya nggak pakai kandungan parfum. Tujuannya biar nggak bikin jerawatan, apalagi di kulit wajah

6. Aman buat ibu hamil dan menyusui

Ibu hamil dan menyusui sering mengalami masalah kulit kering pada wajah karena pengaruh hormon. Nah, moisturizer ini diklaim cocok dan aman untuk ibu hamil dan ibu menyusui.

7. Mudah Ditemukan

Produk ini bisa kamu temukan dengan mudah di toko offline maupun online. Jadi, nggak perlu susah dan kerepotan untuk mendapatkannya, ya!

Dengan berbagai manfaat tersebut, moisturizer Clinique memang layak dicoba. Tapi, sayangnya berdasarkan review Clinique Surge 72-Hour Auto Replenishing Hydrator, harga produk ini agak mahal. 

Harga clinique surge 72-hour auto replenishing hydrator sekitar Rp425 ribu. Selain itu, nggak ada UV protection juga. 

Jadi, kurang bisa melindungi kulit dari sinar UV ya karena lebih fokus pada fungsi moisturizer. Dengan kata lain, kamu tetap harus pakai sunscreen ya! 

Kalau kamu seorang beauty enthusiast, tetap wajib coba krim ini biar membuktikan berbagai klaimnya sendiri. Apalagi produk ini berasal dari merek luar negeri, kamu bisa buktikan sendiri kualitasnya!

Share:

Perempuan pejuang yang mengabdikan diri menjadi seorang blogger, penikmat karya sastra, dan sedikit-sedikit menjadi pengamat skincare.

Tinggalkan komentar